Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Tidak Terima Nama Baiknya Tercemar, Warga Tanjungpinang Ini Laporkan Akun TikTok @Jefri.Lie ke Polisi
Oleh : Syajarul
Kamis | 18-04-2024 | 15:44 WIB
tktok_jfri_diaporkan.jpg Honda-Batam
Agus Wasiin saat memperlihatkan videonya yang di upload oleh akun @Jefri.Lie (Foto: Syajarul)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Agus Wasiin, salah seorang warga Tanjungpinang merasa nama baiknya tercemar, usai vidio yang menampakkan dirinya di sebar oleh akun milik @Jefri.Lie. Tak terima akan hal itu, Agus pun membuat laporan polisi di Mapolsek Bintan Timur.

Hal itu bermula saat Agus tengah membersihkan laha milik Suyatno di Sei Enam Kijang, Kelurahan Sei Enam, Kecamatan Bintan Timur. Tiba tiba dirinya di kejutkan adanya kerumunan warga, di lokasi tak jauh dari tempat ia bersihkan.

"Karena penasaran, saya kedepan. Mau lihat juga ada apa itu ramai ramai," kata Agus saat di Kijang, Kamis (19/4/2024)

Sesampainya di lokasi, tiba tiba saja Aseng si pemilik akun Tiktok @Jefri.Lie mengarahkan camera hp androidnya ke Agus. Sembari mengeluarkan kata kata yang tidak menyenangkan, bahkan hasil rekaman itu upload ke Tiktok.

Hingga sampai hari ini Kamis (19/4/2024) vidio tersebut suda mendapat Like sebanyak 1.828 dan 165 komentar. Dampak dari itu, Agus merasa nama baiknya sudah tercamar, terlebih saat di tanyakan oleh orang orang yang mengenali Agus perihal vidio tersebut.

"Saya merasa terganggu, kalau vidio itu bagus tidak apa, ini malah memojokkan saya, kan kasian juga keluarga saya. Makanya saya buat laporan ke polisi, dengan harapan polisi bisa menindak lanjuti perkara ini," harap Agus.

Agus berharap dengan adanya laporan ini, Polisi bisa menindak tegas, dan tidak ada lagi yang menyalahgunakan media sosial, yang berdampak merugikan orang lain.

Kapolsek Bintan Timur AKP Rugianto membenarkan laporan tersebut, namun saat ini baru sebatas adua. Terkat kasus ini, pihaknya telah melimpahkan ke Polres, karena kasus tersebut masuk dalam Undag Undang ITE.

"Iya, ada aduan, tapi kita limpahkan ke Polres," timpal Rugianto.

Editor: Surya