Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

MV Layar Anggun 8 Terbakar di Perairan Tanjung Berakit Bintan
Oleh : Harjo
Rabu | 17-04-2024 | 13:44 WIB
padamkan.jpg Honda-Batam
Personel Pangkalan PLP Tanjunguban, saat memadamkan kobaran api pada Kapal MV Layar Anggun 8 di Perairan Tanjung Berakit Bintan, Rabu (17/4/2024) dini hari. (Ist)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Pangkalan Penjaga Laut dan Pantai (PLP) Tanjunguban, memberikan bantuan terhadap Kapal MV Layar Anggun 8 yang terbakar di Perairan Tanjung Berakit, Kabupaten Bintan, Selasa (16/4/2024) sore.

Kepala Pangkalan PLP Tanjunguban, Sugeng Riyono, menyampaikan usai mendapatkan informasi adanya kapal yang mengalami kebakaran, pihaknya langsung mengirim KN Rantos - P 210 menuju lokasi kapal tersebut.

KN Rantos - P 210 juga berkoordinasi dengan Dermaga Bintang 99 Persada Batam untuk melaksanakan SAR pada Kapal MV Layar Anggun 8. Tidak hanya itu, melakukan komunikasi radio dengan Batam VTS untuk memberikan informasi bahwa KN Rantos - P210 telah bergerak ke posisi kapal yang terbakar.

"Menjelang malam, kapal tersebut diketahui masih masih mengalami kebakaran," kata Sugeng, Rabu (17/4/2024).

Diketahui KN Rantos tiba di lokasi sekitar pukul 20.30 WIB, langsung lego jangkar serta langsung melakukan pengecekan terhadap kapal yang mengalami kebakaran. Begitu juga rubber boat KN Sarotama - P112 menyusul dengan membawa rombongan Kepala Pangkalan PLP Kelas ll Tanjunguban untuk meninjau langsung Kapal MV Layar Anggun 8.

Dari hasil penyisiran terhadap kapal, ditemukan bahwa api masih menyala pada deck buritan kapal dan kepulan asap masih mengepul. Selanjutnya, KN Rantos melakukan pemadaman tetapi tidak memungkinkan dikarenakan perairan di sekitaran kapal dangkal.

"Ruber boat KN Sarotama - P112 dan rubber boat KN Rantos - P 210 kembali menuju ke posisi kapal, untuk melakukan pemadaman api menggunakan pompa alcon. Api berhasil padam dan rubber boat terus melakukan penyemprotan ke kapal terset untuk pendinginan kapal," jelasnya.

Sekitar pukul 01.00 WIB, Rabu dini hari (17/4/2024) api terpantau menyala lagi pada buritan kapal MV Layar Anggun 8. Kemudian rubber boat KRI Lepu 861 dan rubber boat KN Rantos - P210 menuju ke kapal untuk memadamkan api. "Api baru benar-benar berhasil kembali dipadamkan sekitar jam 04.00 WIB pagi ini," tutup Sugeng Riyono.

Editor: Gokli