Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Jelang Pemilu 2024, Kodim Lamongan Gelar Apel Pasukan
Oleh : Redaksi
Senin | 12-02-2024 | 16:56 WIB
Apel-Lamongan1.jpg Honda-Batam
Apel Pasukan Kodim Lamongan. (Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Lamongan - Kodim 0812/Lamongan menggelar apel pasukan dalam rangka menjelang pelaksanaan Pemilu yang dipimpin Dandim Letkol Arm Ketut Wira Purbawan pada Senin (12/2/2024).

Beberapa penekanan disampaikan oleh Dandim pada pelaksanaan apel tersebut, salah satunya soal netralitas hingga tugas membackup aparat Kepolisian dalam mewujudkan Kamtibmas.

"Tugas mengawal berjalannya pesta demokrasi itu, merupakan suatu kehormatan bagi seorang prajurit TNI," ucap Dandim.

Apel tersebut, kata Letkol Wira, digelar dengan tujuan untuk memastikan kesiapan prajurit dalam mengemban tugas mendatang. Sinergitas pun tak lepas disampaikan Dandim dihadapan ratusan prajurit Kodim.

"Sebab, sinergitas adalah kunci utama keberhasilan setiap pelaksanaan tugas," ucapnya.

Perlu diketahui, pada pelaksanaan Pemilu mendatang pihak Kodim bakal menyebar para Babinsa di setiap lokasi TPS yang ada di Kabupaten Lamongan. Para Babinsa tersebut, nantinya akan bersinergi dengan pihak Kepolisian dan masyarakat dalam mewujudkan Kamtibmas.

Editor: Yudha