Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Perempat Final Piala Asia

Australia vs Korea, Son Heung Min Mau Tuntaskan Dendam 2015
Oleh : Redaksi
Sabtu | 03-02-2024 | 09:24 WIB
Kapten-Korsel1.jpg Honda-Batam
Kapten Korea Selatan, Son Heung Min. (REUTERS)

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Kapten Korea Selatan Son Heung Min berhasrat menuntaskan dendam saat melawan Australia pada babak perempat final Piala Asia 2023 di Stadion Al Janoub, Jumat (2/2/2024) malam.

Korea lolos ke perempat final Piala Asia usai menang drama adu penalti 4-2 (1-1) atas Arab Saudi di 16 besar. Sementara Australia menggebuk Timnas Indonesia 4-0.

Pertandingan nanti akan jadi duel pertama kedua tim di ajang resmi setelah final Piala Asia 2015 di Australia.

Akan tetapi hasrat Son menjuarai Piala Asia pertama buyar setelah The Socceroos menang 2-1 lewat gol James Troisi pada menit ke-105.

Setelah delapan tahun berlalu, Son kembali bertemu Australia di babak gugur. Kapten Tottenham Hotspur itu pun tidak bisa menyembunyikan dendam 2015.

"Selalu ada kekecewaan dalam olahraga, meskipun saya berbicara tentang tahun 2015,"

"Saya patah hati. Saya tidak akan mengulangi kesalahan yang sama, saya tidak akan melakukan itu. Saya akan mempersiapkan diri dengan baik dan menjalaninya," ujar Son Heung Min dikutip dari Chosun.

Son Heung Min menyebut Australia tidak akan jadi lawan mudah bagi Taegeuk Warriors. Kemenangan telak 4-0 atas Indonesia memberikan kepercayaan diri lebih bagi Australia.

"Ini jelas tidak akan menjadi pertandingan yang mudah. Ini akan menjadi pertandingan yang sulit," tutur Son.

Sumber: CNN Indonesia
Editor: Yudha