Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Desember, Mapolres Bintan Pindah ke Bintan Buyu
Oleh : hrj/dd
Sabtu | 08-09-2012 | 16:08 WIB
kapolres-bintan.gif Honda-Batam
Kapolres Bintan AKBP Octo Budhi Parasetyo.

TANJUNGUBAN, batamtoday  - Mapolres Bintan direncanakan pidah ke Bandar Seri Bayintan di Bintan Buyu pada Desember mendatang. Rencana kepindahan ini sudah molor 5 bulan dari rencana awal, yaitu Juli lalu. Hal ini disebabkan oleh belum terpenuhinya sarana pra sarana di kantor baru.


"Suplai air masih jadi hambatan untuk pindah ke Bintan Buyu. Namun, diyakini dalam waktu tak lama lagi akan masuk. Sementara, listrik dari PLN saat ini sudah masuk. Walaupun sudah pindah nantinya, pelayanan kepolisian terhadap masyarakat masih banyak berada di Tanjunguban dan Kijang. Terlebih untuk layanan pembuatan SIM dan STNK," kata Kapolres Bintan AKBP Octo Budhi Parasetyo, pada kunjungan kerja Kapolda ke Polres Bintan, baru-baru ini.

Disamping itu, hambatan lainnya, Mapolres Bintan di kawasan Bintan Buyu juga saat ini belum ada perumahan anggota. Sehingga mobilisasi anggota dari Tanjunguban maupun Bintan Timur akan terkendala sarana transportasi, jika pemindahan Mapolres dipaksakan saat ini.

Walaupun belum dimanfaatkan untuk tempat pelayanan masyarakat, Mapolres Bintan di Bintan Buyu saat ini sudah ditugaskan 10 orang anggota kepolisian setiap hari. Secara bertahap, meubeler dan alat tulis kantor segera diangkut ke Bintan Buyu. Termasuk kursi dan meja kerja, bakal diangkut dalam waktu dekat.