Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Dukung Aksi Mogok, PUK FSPMI Mukakuning Datangi PT HWG
Oleh : btn/ypn
Senin | 27-08-2012 | 17:54 WIB
buruh-mogok-pt-how.gif Honda-Batam
Mogok buruh di PT Ho Wah Genting, Batam.

BATAM, batamtoday - Puluhan anggota Pengurus Unit Kerja (PUK) FSPMI daerah Mukakuning datangi PT Ho Wah Genting, Tanjunguncang. Mereka memberikan dukungan moral bagi ratusan buruh yang sedang melakukan aksi mogok kerja menuntut penghapusan outsourcing di tubuh perusahaan, Senin (27/8/2012) sekitar pukul 16.30 WIB.


Aksi solidaritas ini merupakan tradisi buruh untuk memperjuangkan hak-hak mereka yang tertindas oleh pihak kapitalis. Tak hanya sekedar datang dan bergabung dengan para buruh yang mogok, mereka juga turut menyuarakan supaya tuntutan buruh dalam hal ini penghapusan outsourcing dari perusahaan segera dilakukan.

Salah seorang buruh berbaju hitam tulisan Garda Metal mengatakan, selain memberikan dukungan moral bagi rekan mereka yang melakukan aksi mogok kerja. Hal ini juga sebagai tindakan menolak keberadaan outsourcing di tubuh perusahaan, yang selama ini dinilai menyengsarakan dan menyalahi aturan.

"Sudah menjadi kebiasaan bagi kami, mendukung perjuangan menolak ketidak adilan dan perbudakan,"kata pria berkumis yang namanya tak mau disebut.

Melihat dukungan dari buruh perusahaan lain, para buruh PT HWG yang melakukan aksi mogok semakin bersemangat. Rasa jenuh dan rasa capek mereka serasa hilang ketika para pendukung turut menyuarakan tuntutan mereka melalui orasi-orasi.

"Wajar lah kami makin semangat, rupanya masih ada yang perhatian terhadap nasib kami di perusahaan ini,"kata Tiur salah seorang buruh PT HWG.

Pantauan batamtoday di lokasi, para solidaritas itu tampak melakukan orasi-orasi menolak keberadaan outsourcing di luar pagar PT HWG. Selain itu mereka juga meminta pihak menajemen PT HWG supaya memenuhi tuntutan buruh yang selama ini dinilai menyengsarakan.