Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Jalin Silaturahmi, Ketua KNPI Kabupaten Karimun dan Pengurus Sambangi Polres Karimun
Oleh : Fredy
Rabu | 15-02-2023 | 08:20 WIB
A-KNPI-KARIMUN-POLRES_jpg2.jpg Honda-Batam
Kapolres Karimun AKBP Ryky W Muharam saat bersilaturahmi dengan pengurus KNPI Kabupaten Karimun. (Foto: Ist)

BATAMTODAY.COM, Karimun - Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Karimun Ganar Septyadi dan pengurus melakukan silaturahmi dengan Kapolres Karimun AKBP Ryky W. Muharam, SH, SIK di ruang Longs Sarja Arya Racana Polres Karimun, Selasa (14/2/2023).

Dalam kunjungan silaturahmi itu, Ganar Septyadi didampingi oleh Sekretaris KNPI Karimun Helmasari dan Bendahara M. Rahendra bersama 6 pengurus KNPI.

Ganar Septyadi mengatakan, kunjungan ini dalam rangka silaturahmi sekaligus memperkenalkan diri dengan Kapolres Karimun dan jajarannya.

Ia juga ingin menjelaskan tentang peran pemuda dalam mengawal pembangunan dan menjaga Kamtibmas, maka haruslah bersinergi dengan aparat keamanan.

Oleh karena itu KNPI, lanjut Ganar, sebagai tempat berhimpunnya (organisasi kepemudaan) OKP dapat menjadi wadah pemersatu pemuda yang dapat bekerjasama dengan Polri dalam menjaga kondusifitas keamanan di lingkungan masyarakat.

"Dengan adanya hubungan yang erat maka terciptalah sinergitas antara KNPI dengan Polri sehingga dapat bersama-sama menjaga Kamtibmas yang kondusif serta mengawal pembangunan khususnya di Kabupaten Karimun," ujarnya.

Sekretaris KNPI Kabupaten Karimun Helmasari menambahkan, keanggotaan KNPI Kabupaten Karimun terdiri dari kurang lebih 165 dan 22 OKP yang ada di Karimun yang tergabung dalam wadah kepengurusan KNPI.

"KNPI merupakan organisasi besar dan sebagai wadah Pemuda dari berbagai unsur, diantaranya mahasiswa, akademisi, birokrasi, sayap partai politik, sayap ormas, unsur pers dan lainnya. Maka dari itu pentingnya silaturahmi sekaligus menerima arahan dan masukan dari bapak Kapolres," ungkapnya

Sementara itu, Kapolres Karimun AKBP Ryky Widya W. Muharam mengatakan, Polres Karimun sangat menyambut baik atas kunjungan silaturahmi pengurus KNPI Kabupaten Karimun.

"Saya sebagai Kapolres menerima rekan-rekan pemuda yang berada di KNPI, dalam hal ini kami akan mendukung segala aspek yang akan di jadikan program-program oleh KNPI Kabupaten Karimun, sebagai sinergitas antara Polri dan KNPI di wilayah Kabupaten Karimun," ujarnyar.

Editor: Dardani