Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Tak Kuasa Tahan Sentimen Negatif

IHSG Turun Tujuh Poin
Oleh : Sumantri
Senin | 21-02-2011 | 14:41 WIB

Batam, batamtoday - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tak kuasa menahan sentimen negatif regional meski pada awal perdagangannya sempat menunjukkan penguatan. Hingga sesi I kali ini, IHSG harus puas kehilangan tujuh poin.

 

IHSG, Senin (21/2/2011) sesi I ditutup melemah 7,29 poin atau 0,2 persen ke 3.494,21. Indeks LQ45 turun tipis 0,75 poin ke 618 dan Jakarta Islamic Index (JII) pun turun 1,39 poin ke 498,46.

Nilai transaksi hingga siang ini tercatat sebesar Rp1,822 triliun dan volume transaksi sebesar 1,697 miliar lembar saham. Sebanyak 75 saham menguat, 113 saham melemah, dan 81 saham tidak mengalami perubahan harga. Investor asing masih melakukan aksi positif taking dengan net buying sebesar Rp176,198 miliar.

Bursa Asia pada perdagangan siang ini justru bergerak semakin loyo. Indeks Nikkei 225 turun 7,3 poin atau 0,07 persen ke 10.835,5, diikuti Strait Times yang melemah 14,12 poin atau 0,46 persen ke 3.072,8 dan Hang Seng yang menurun 86,62 poin atau 0,37 persen ke 23.508,62.

Sektor-sektor penopang indeks bergerak ke jalur negatif dengan dipimpin sektor perkebunan yang turun 12,24 poin disusul sektor infrastruktur 3,97 poin. Namun, sektor konsumsi masih menunjukkan penguatan hingga 10,63 poin dan sektor perdagangan naik tipis 0,67 poin.

Saham-saham yang bergerak menguat (top gainers) diantaranya PT Gudang Garam Tbk (GGRM) naik Rp1.700 ke Rp37.450, PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG) naik Rp950 ke Rp48.150 dan PT BFI Finance Tbk (BFIN) naik Rp100 ke Rp3.000.

Sedangkan saham-saham yang bergerak melemah (top lossers) diantaranya PT Astra Internasional Tbk (ASII) turun Rp600 ke Rp52.400, PT Indocement Tunggal Prakasa Tbk (INTP) turun Rp400 ke Rp15.250 dan PT Bank Danamon Tbk (BDMN) turun Rp300 ke Rp6.350.