Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Hasil Survei, Indonesia Masuk 3 Besar Negara Gila Bola di Asia
Oleh : Redaksi
Senin | 31-10-2022 | 19:04 WIB
suporter-bola1.jpg Honda-Batam
Suporter Bola Indonesia.

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Indonesia masuk tiga besar negara di Asia yang masyarakatnya paling gila atau menggemari sepak bola berdasarkan survei Nielsen.

Nielsen merupakan perusahaan yang bergerak di bidang informasi global serta media dan berfokus pada suatu penelitian dan melakukan suatu riset mendalam terkait industri.

Dalam survei yang dilakukan Nielsen pada periode 2019-2021 dan Januari-April 2022 minat publik Indonesia akan tontonan sepak bola menempati tempat ketiga di Asia.

Indonesia hanya kalah dari Vietnam dan Uni Emirat Arab (UEA). Ukurannya, 75 persen dari total populasi masyarakat Vietnam menggilai sepak bola, sedangkan UEA sebesar 75 persen, dan Indonesia 69 persen.

Negara ASEAN lainnya yang masuk 12 besar penggila bola adalah Thailand di posisi kelima (58 persen), Malaysia (53 persen), Singapura (43 persen), dan Filipina (35 persen).

Data ini memperlihatkan bahwa Asia menjadi pasar paling potensial. Tingkat minat lima besar Asia ini bahkan mengalahkan Brasil (65 persen), Spanyol (57 persen), dan Inggris (52 persen).

Dari survei yang sama, didapati bahwa Piala Dunia menjadi tontonan paling diminati, yakni 34 persen populasi dunia. Kemudian Liga Champions Eropa (21 persen), dan Piala Eropa (20 persen).

Diketahui pula bahwa tak semua fan sepak bola ikut aktif di media sosial saat sedang menyaksikan pertandingan. Indonesia bahkan tidak masuk daftar 13 besar dunia.

Penonton sepak bola yang ikut memantau media sosial dikuasai China dengan persentase 90 persen. Berikutnya ada Brasil (88 persen), India (82 persen), dan Amerika Serikat (82 persen).

Sumber: CNN Indonesia
Editor: Yudha