Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Satgas Arya Kemuning Borong Hasil Bumi Masyarakat Papua
Oleh : Redaksi
Kamis | 27-10-2022 | 17:11 WIB
satgas-arya-kemuning11.jpg Honda-Batam
Anggota Satgas Yonmek 203/Arya Kemuning memborong barang dagangan di Pasar Rakyat Distrik Malagay, Kabupaten Lanny Jaya, Papua. (Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Papua - Pedagang di Pasar Rakyat Distrik Malagay, Kabupaten Lanny Jaya, Papua dikejutkan dengan kehadiran Satgas Yonmek 203/Arya Kemuning pada Kamis (27/10/2022).

Kehadiran Satgas di lokasi itu seakan menjadi berkah bagi para pedagang. Pasalnya, para anggota Satgas memborong berbagai barang jualan yang ada di pasar rakyat tersebut.

"Kami sering berbelanja di pasar rakyat ini. Sebab, pasar ini menyediakan semua keperluan dan kebutuhan kami," ujar Letda Inf Yani Eko.

Bukan hanya itu saja, Eko menambahkan jika upaya yang dilakukan Satgas tersebut juga mampu membantu perekonomian warga atau pedagang di pasar tersebut.

"Warga juga bisa menggunakan uang hasil penjualan untuk kebutuhan sehari-hari," pungkasnya.

Editor: Yudha