Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Metallica Siapkan Album Baru
Oleh : Redaksi/RollingStone
Sabtu | 28-07-2012 | 11:30 WIB

SAN FRANSISCO, batamtoday - Band heavy metal asal Amerika, Metallica, dikabarkan akan segera rekaman untuk album baru pada akhir tahun ini. Album baru tersebut akan menjadi album studio ke-10 Metallica, setelah terakhir pada tahun 2008 mereka merilis Death Magnetic.


Lars Ulrich, drummer Metallica, mengkonfirmasi kabar tersebut kepada Metalhammer dengan mengatakan bahwa bandnya sudah memiliki cukup materi untuk album baru. “Setiap kali James Hetfield memainkan gitar, ada beberapa nada brilian yang ia hasilkan, dan saya mencoba memastikan bahwa itu semua direkam kemudian saya mencoba mengiringi dengan drum,” jelas Ulrich.

“Ada sangat banyak ide di sekitar yang menunggu untuk diubah James menjadi lagu, setelah kami menyelesaikan (proyek) film dan festival musik Outside Lands, dan semua itu harus selesai awal September. Kami semua akan kembali konsentrasi untuk lagu baru dan melakukan rekaman,” tambahnya.

Metallica sedang mengerjakan proyek film tiga dimensi yang disutradarai oleh Nimrod Antal, sutradara yang juga menggarap film Predators. Mereka juga direncanakan akan bermain pada acara Outside Lands Festival, di San Fransisco, Amerika.