Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Kapolres Karimun dan Dandim 0317 Monitor Pergerakan Logistik Pilkada dari TPS ke PPK
Oleh : Freddy
Kamis | 10-12-2020 | 19:04 WIB
monitor-logistik-karimun.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Kapolres Karimun, AKBP Muhammad Adenan AS bersama Dandim 0317/TBK, Letkol (Inf) Denny saat memantau proses pergerakan logistik Pilkada dari TPS ke PPK. (Ist)

BATAMTODAY.COM, Karimun - Kapolres Karimun, AKBP Muhammad Adenan AS bersama Dandim 0317/TBK, Letkol (Inf) Denny memantau proses pengembalian logistik Pilkada serentak 2020 dari TPS ke PPK yang berada di sejumlah kecamatan, Kamis (10/12/2020).

Kapolres Karimun mengatakan, pengecekan yang dilaksanakan bersama Dandim 0317/TBK guna memastikan keamanan distribusi logistik Pilkada berjalan dengan lancar dan kondusif pascapencoblosan dan penghitungan suara di tingkat TPS.

"Kegiatan ini untuk memastikan keamanan logistik Pilkada berjalan dengan baik, lancar dan lengkap serta keamanannya dari gangguan," kata Muhammad Adenan AS, dalam siaran persnya.

Ia menjelaskan, gangguan kendala yang ada di wilayah kepulauan yang dimaksud yakni proses perjalanan dari TPS ke PPK tidak terhambat geografis baik itu kondisi cuaca maupun sarana angkutnya. "Kita pastikan logistik Pemilu dari TPS ke PPK tidak ada kendala terutama rusak karena cuaca," ujarnya.

Lanjut Kapolres Karimun, untuk pengecekan logistik dilaksanakan berada di wilayah terluar dari Pulau Karimun besar yakni berada di PPK Moro dan PPK Durai dan terakhir PPK Kecamatan Kundur.

"Alhamdulillah, semuanya logistik Pilkada ini sudah berada di PPK yang ada di masing-masing kecamatan dalam kondisi baik dan lengkap dan selama berada di PPK dilakukan pengamanan dari Polri dengan melibatkan TNI dan Linmas dengan tujuan agar logistik Pilkada ini tetap dalam keadaan kondusif dari berbagai gangguan," tutup Kapolres Karimun AKBP Muhammad Adenan AS.

Editor: Gokli