Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Manfaat Kesehatan Minum Air Rebusan Daun Mangga
Oleh : Redaksi
Rabu | 06-11-2019 | 09:04 WIB
daun-mangga1.jpg Honda-Batam
Daun mangga. (Foto: manaberita.com)

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Daging buah mangga yang manis biasanya jadi buruan banyak orang. Tapi bagaimana dengan daun mangga?

Kebanyakan orang menyingkirkan daun mangga karena dianggap tak ada manfaatnya. Tapi pada kenyataannya, daun mangga terutama air rebusannya punya manfaat untuk mengatasi banyak penyakit.

Kini, daun mangga yang tak akan terlihat semenarik jus mangga, makin populer dibuat sebagai rebusan daun mangga atau teh daun mangga.

"Berdasarkan Ayurveda, berbagai pengobatan populer banyak yang menggunakan mangga," tulis studi dari K. A. Shah, M. B. Patel, R. J. Patel, dan P. K. Parmar tahun 2010 mengutip Southern Living.

"Studi menunjukkan bahwa mangga bisa menjadi antidiabetes, antioksidan, antivirus, anti-bengkak."

Studi lain juga menyebutkan bahwa mangga juga membantu menurunkan tekanan darah dan membantu memperkecil risiko diabetes.

Berikut beberapa manfaat minum air rebusan daun mangga secara teratur.

1. Mengatasi masalah pernapasan
Debu, kotoran, asap kendaraan dan rokok membuat kualitas udara yang dihirup menurun. Hal ini menimbulkan masalah pada pernapasan seperti asma dan bronkitis.

Demi menghindari masalah pernapasan yang kerap ditemukan sehari-hari itu, Anda disarankan untuk rutin mengonsumsi air rebusan daun mangga.

2. Mengobati disentri
Meski mirip, anda tak boleh begitu saja menyamakan disentri dan diare. Baik disentri maupun diare membuat orang buang air besar dalam tekstur cair. Namun, kasus disentri bisanya disertai dengan darah.

Untuk mengobatinya, Anda bisa mengeringkan daun mangga terlebih dahulu di bawah sinar matahari, kemudian rebus. Lalu, Anda tinggal meminum air rebusan daun mangga.

3. Obat kumur
Penting untuk menjaga kesehatan tubuh, khususnya mulut, dalam aktivitas sehari-hari. Rasa percaya diri kerap turun drastis gara-gara bau mulut.

Tak perlu khawatir, daun mangga bisa menjadi solusi. Daun mangga yang biasanya jarang dimanfaatkan itu bisa dijadikan pencuci mulut alias mouthwash.

Daun mangga mengandung komponen bernama tannin yang mirip dengan daun sirih. Cukup rebus daun mangga yang sudah tua hingga air rebusan berwarna kekuningan. Manfaatkan air rebusan untuk berkumur agar kesehatan mulut terjaga.

4. Mengatasi batuk dan demam
Batuk dan demam ditambah flu kerap menyerang kala musim pancaroba atau muism hujan. Kebanyakan orang mengalami perpaduan penyakit ini hampir tiap tahun.

Untuk mengurangi zat-zat kimia yang ada dalam obat, seseorang perlu mempertimbangkan cara alami dengan menggunakan daun mangga. Caranya cukup dengan meminum air rebusan daun mangga.

5. Mengontrol diabetes
Daun mangga dikenal memiliki banyak kandungan nutrisi misalnya pektin, serat, dan vitamin C. Nutrisi ini akan membantu menurunkan kolesterol jahat dalam tubuh.

Selain itu air rebusan daun mangga akan meningkatkan produksi insulin dalam tubuh, melancarkan distribusi glukosa dan berakibat menstabilkan tingkat gula darah.

Yang harus Anda lakukan adalah merebus 15 lembar daun mangga segar dengan 100-150 ml air. Diamkan air rebusan semalaman dan minum saat sarapan.

Sumber: CNN Indonesia
Editror: Yudha