Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Air Susu Dibalas Air Tuba

Pahot Dihabisi Pelaku di Dalam Kamar
Oleh : Gokli/Dodo
Selasa | 06-03-2012 | 13:12 WIB
TKP-dan-rekan-korban.gif Honda-Batam

Lokasi kost Pahot Panjaitan di Perumahan Rosinton Sagulung.

BATAM, batamtoday - Tewasnya Pahot Panjaitan (24) menyisakan kesedihan yang paling dalam bagi warga sekitar, dimana saat ini lokasi kejadian masih banyak didatangi warga termasuk rekannya korban lantaran mereka masih belum bisa menerima dengan keadaan ini. 

Salah seorang rekan korban, Leo Manurung (25) menuturkan kejadian ini membuat dia sangat terkejut, dimana selama ini korban dikenal baik dan ramah terhadap semua orang. 

"Tak nyangka bang bisa seperti ini, soalnya kawan ini (Pahot-red.) orang baik di lingkungan sini," katanya. 

Leo menambahkan, di tempat kost tersebut terdapat dua kamar, salah satunya tempat korban. Sementara pelaku, Benget Napitupulu tinggal sekamar bersama Leo, namun lantaran kompak antar sesama anak kost Benget bebas mau tidur di kamar manapun. 

"Pelaku (Benget-red.) tak ada kerja, jadi kesahariannya di rumah saja tidur-tiduran, kadang kami juga yang ngasih makannya," jelasnya. 

Kekompakan inilah yang disalahgunakan oleh Benget. Meski sudah diberi tempat tinggal maupun makan namun malah tega membunuh. 

"Tak nyangka bang, Benget setega itu,"ujarnya. 

Sambil menagis Leo memaparkan, Benget saat memberikan keterangan di Mapolresta Barelang mengakui perbuatanya, dimana korban dihabisi dengan sebilah pisau, Senin (5/3/2012) sekitar pukul 02.00 WIB, sekitar pukul 04.00 WIB mayat korban dibuang ke semak-semak yang berjarak sekirat 25 meter di depan tempat tinggalnya. 

"Saya sempat dengar Benget ngaku sama polisi menghabisi korban di dalam kamar," jelasnya. 

Leo mengantakan, dari dompet tersangka polisi menemukan perhiasan berupa kalung emas milik korban yang saat itu disimpan di dalam dompet. 

"Dasar tak tau diuntung, bukannya berterima kasih malah membunuh," hujatnya.