Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

PEDA Usahakan Mobil Murah di Malaysia
Oleh : Redaksi/Mg
Senin | 27-02-2012 | 14:40 WIB
pabrik_proton.JPG Honda-Batam

Pabrik perakitan Proton - mobil nasional Malaysia. Foto:wikipedia.com

KUALA LUMPUR, batamtoday - Pengedar Proton Edar Malaysia (PEDA) mengusahakan harga mobil nasional dapat dijangkau masyarakat lapisan bawah. Organisasi ini mengusulkan pengurangan cukai dan pajak lainya, agar seluruh penduduk Malaysia dapat menikmati mobil nasional, Proton dengan harga murah. 

Untuk mewujudkan misi tersebut, PEDA berencana menemui pihak Kementrian Perdagangan Antarbangsa dan Industri (MITI) dan Kementrian Keuangan Malaysia. Selain itu, organisasi ini juga meminta agar Bank Malaysia memberikan keringanan beban bagi calon kreditur automotif yang selama ini tercatat cukup banyak.

"Dengan cara demikian, maka mobil nasional akan banyak digunakan di negeri ini (Malaysia.red),"kata juru bicara FEDA dalam pernyataanya di Berita Harian, Senin(27/2/2012).

Selama ini, kata juru bicara Peda, industri automotif Malaysia telah menyumpang eksais dan cukai yang cukup banyak. Apalagi produk keluaran Proton 90 persen dipasarkan di Malaysia, tentu pemerintah harus mempertimbangkan usula PEDA.

"Kami yakin pengurangan penjualan mobil kami akan berpengaruh pada peluang kerja yang ada secara keseluruhan, begitu juga sebaliknya," ujar pernyataan itu.

Sementara itu, dari data PEDA, sepanjang Januari sebanyak 53 persen permohonan kredit mobil di Bank Malaysia telah disetujui, namun angka tersebut dapat lebih ditingkatkan jika pemerintah menerapkan kemudahan lebih.