Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Dialokasikan di APBD Rp7,9 Miliar

Tahun 2019, Siswa SD dan SMP di Tanjungpinang Dapat Seragam Gratis
Oleh : Charles Sitompul
Rabu | 28-11-2018 | 16:28 WIB
pengesahan-apbd-lg1.jpg Honda-Batam
Pengesahan APBD 2019 Kota Tanjungpinang. (Foto: Charles)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Wali kota Tanjungpinang, Syahrul mengatakan Rp965,383 milliar dana APBD tahun 2019 diarahakan untuk peningkatan kesejahteraan sosial masyarakat, peningkatan pelayanan dasar dan kesehatan.

Dari program peningkatan kesejahteraan sosial masyarakat itu dialokasikan Rp7,9 miliar untuk pengadaan seragam gratis bagi siswa dan siswi SD dan SMP di Tanjungpinang.

Wali kota Tanjungpinang, Syahrul menyatakan realisi janji politiknya sebagaimana visi dan misinya akan dilaksanakan pada 2019 berupa program pengadaan seragam gratis bagi siswa dan siswi SD dan SMP di Kota Tanjungpinang.

Selain pengadaan seragam gratis, Syahrul juga mengatakan akan memberikan tambahan gaji pada guru honorer di SD dan SMP sebesar Rp1.100.000.

"Honor yang diberikan selema ini, sangat tidak manusiawai yang ahanya Rp400 ribu per bulan per orang, hanya untuk ongkos transportasi saja sudah habis. Maka dari itu, pada 2019 gaji guru honor akan kita tambah menjadi Rp1,1 juta," ujarnya usai menghadiri paripurna pengesahan APBD 2019 di Senggarang, Selasa (27/11/2018).

Selain gaji guru honor, Syahrul juga menjanjikan pemberian insentif pada guru TPA, dan imam masjid yang akan direalisakan secara bertahap pada APBD 2019 dan APBD berikutnya, serta dibayarakan per triwulan sama seperti honor RT.

"Untuk 2019, mudah-mudahan honor imam masid, penggali kubur akan dapat diterima yang leading sektornya nanti di Kabag Kesra," ujarnya.

Sebelumnya, DPRD kota Tanjungpinang mengalokasikan APBD 2019 Kota Tanjungpinang senilai Rp965,383 miliar. Besaran APBD terdiri dari sektor PAD yang ditargetkan sebesar Rp137,341 miliar. Belanja tidak langsung pegawai sebesar Rp395,109 miliar, dan belanja langsung barang dan jasa serta belanja modal dialokasikan sebesar Rp580,425 miliar.

Editor: Yudha