Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Warga Bukit Galang Tanjungpinang Temukan Bayi di Dalam Kardus
Oleh : Roland Aritonang
Selasa | 13-11-2018 | 10:52 WIB
bayi-kardus.jpg Honda-Batam
Bayi yang ditemukan warga di dalam kardus setelah menjalani perawatan medis di RSUP Raja Ahmad Thabib, Kota Tanjungpinang. (Ist)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Warga Kampung Bukit Galang dihebohkan dengan penemuan seorang bayi laki-laki di dalam kardus, Jalan Daeng Celak RT01/RW08 Kelurahan Air Raja, Kecamatan Tanjungpinang Timur pada Senin (12/11/2018) pukul 05.55 WIB.

Informasi yang diperoleh, bahwa bayi itu ditemukan oleh warga di dalam kardus yang diletakkan di atas meja rumah seorang warga bernama Nawir. Atas kejadian itu kemudian warga langsung menginformasikannya kepada Bhabinkamtimas setempat.

Untuk menyelamatkan nyawa bayi tersebut, Bhabinkamtibmas dengan menggunakan mobil warga langsung membawa bayi tersebut ke RSUP Raja Ahmad Thabib.

Kanit Polsek Tanjungpinang Timur, Iptu Ardian menyampaikan, bayi itu ditemukan seorang warga setempat. Terkait hal itu warga bersama Polisi langsung membawanya ke rumah sakit.

"Benar ada penemuan bayi laki-laki, saat ini bayi itu sudah di rumah sakit," katanya, Selasa (13/11/2018).

Saat ini jajaran Unit Reskrim Polsek Tanjungpinang Timur masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait penemuan bayi itu. "Masih kami selidiki, siapa orangtua dari bayi yang tega membuangnya," tutupnya.

Editor: Gokli