Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Patah Kaki Pengendara Motor Dilarikan ke RSUD

Tabrakan Beruntun Libatkan Tiga Mobil dan Motor
Oleh : Charles
Kamis | 26-01-2012 | 17:25 WIB

TANJUNGPINANG, batamtoday - Sebuah tabrakan beruntun dengan melibatkan tiga mobil bersama satu unit motor kembali terjadi di Jalan Brigjen Katamso persis di depan Kantor Tenaga Kerja Bintan Km 3-Tanjungpinang, sekitar pukul 12.50 WIB, Kamis (26/1/2012).   

Akibatnya, tiga mobil masing-masing Suzuki Escudo BP 1100 BA dan Suzuki Carry BP 1906 TE dan Toyota Avanza BP 1925 TE bersama satu unit Honda Blade BP 2347 WB ringsek dan rusak parah. Sementara satu orang pengemudi motor, Yusmarizal mengalami patah kaki dan harus dilarikan ke RSUD Tanjungpinang.   

Menurut Aldo salah seorang saksi mata mengatakan, kejadian tabrakan beruntun tiga mobil dan satu motor itu, berlangsung ketika salah satu mobil yakni Suzuki Escudo yang dikendarai Zafril yang saat itu keluar dari depan Kantor Dinas Tenaga kerja Kabupaten Bintan tidak sabar menunggu sejumlah kendaraan yang melintas, untuk berbelok ke arah kanan menuju Batu 2.        

"Saat hendak berbelok, tiba-tiba dari arah depan, Simpang Tanjungunggat sebuah mobil Suzuki Carry warna hijau BP 1906 TE tiba-tiba melintas, hingga akhirnya, Suzuki Escudo tidak bisa langsung mengambil lajur kiri jalan, akibatnya pengemudi Escudo banting stir ke kanan, lantaran mobilnya nyaris menabrak Suzuki Carry tersebut," ujar Aldo.

Tragisnya, saat kejadiaan itu, dari arah berlawanan, sebuah sepeda motor Honda Blade BP 2347 WB, yang dikemudikan Yusmarizal melaju dengan kecepatan sedang hinngga akhirnya mobil Escudo menabrak sepeda motor Yusmarizal.

"Saat menabrak sepeda motor, pengemudi-nya langsung terplanting, meloncat, hingga masuk parit," ujarnya lagi. 

Kendati Yusmarizal lolos dari hantaman mobil Escudo yang menabraknya, namun tidak bagi motor korban. Karena saat menabrak motor korban, pengemudi Escudo, tidak langsung mengerem, tapi malah sebaliknya, karena panik, hingga menginjak gas, Akibatnya, sepeda motor korban Yusmarizal terseret hingga beberapa meter.

Bukan hanya itu aja, setelah menabrak dan menyeret sepda motor korban Yusmerizal, sebuah mobil Toyota Avanza yang dikemudiakan Anton dibelakang motor Yumarizal beriringan dari arah Baru 2, juga tiurut menjadi korban, karena kembali ditabrak mobil Ezcudo yang dikemudikan Zafri. 

"Saat melihat kejadiaan, mobil Avanza saat itu langsung mengerem dan berhenti, tetapi Suzuki Escudo yang menyeret motor kembali menabrak bagian depan Avanza hingga ringsek," paparnya.

Beberapa warga yang melihat kejadian tersebut langsung menghentikan kendaraannya, dan memberikan pertolongan pada Yusmarizal, yang ternyata mengalami patah kaki. Warga langsung melarikannya ke rumah sakit. Sedangkan para pengemudi mobil tersebut tidak mengalami luka, hanya bagian depan dan samping mobil yang ringsek.

Sejumlah warga juga mengatakan, Kejadian tabrakan beruntun tersebut juga sempat terekam CCTV yang berada di sebuah swalayan tepat berada di depan lokasi kejadian.  

Kanit Laka Lantas Polresta Tanjungpinang Iptu Fiska Ananda, kepada wartawan mengatakan hingga saat ini pihaknya sudah mengumpulkan data-data atas kejadiaan tersebut, dengan melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).

"Sejumlah saksi, termasuk pengemudi mobil maut Suzuki Escudo juga sudah kita meminta keterangan, termasuk sejumlah saksi mata," ujarnya.

Selain itu, Fiska juga mengatakan kendati hingga saat ini belum ada yang ditetapkan sebagai tersangka dalam kejadian ini, namun polisi nantinya akan memeriksa semua pengemudi dan korban tabrakan beruntun yang merupakan pengendara sepeda motor untuk dimintai keterangan. Sedangkan kendaraan berupa 3 unit mobil dan satu unit motor, saat ini sudah diamankan di unit laka, Satlantas Polresta Tanjungpinang untuk dijadikan sebagai barang bukti.