Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

5 Makanan dan Suplemen Pengusir Lemak
Oleh : Redaksi
Selasa | 10-07-2018 | 09:28 WIB
minyak-kelapa-1.jpg Honda-Batam
Ilustrasi.

BATAMTODAY.COM, Batam - Sudah mencoba menurunkan lemak dalam tubuh, namun Anda susah untuk mendapatkan hasil yang diimpikan? Jangan menyerah, siapa tahu hal tersebut adalah proses yang mesti Anda jalani terlebih dahulu. Kini beberapa suplemen juga bisa Anda jadikan andalan untuk merealisasikan mimpi tersebut.

Lemak merupakan salah satu kandungan nutrisi yang dibutuhkan tubuh. Fungsi dari lemak antara lain sebagai sumber energi, serta berperan dalam pembentukan membran sel dan hormon.

Lemak juga berperan dalam penyerapan vitamin A, D, E, dan K dari makanan. Kandungan lemak dalam makanan dapat dibagi menjadi tiga jenis, yakni asam lemak jenuh, tak jenuh tunggal, dan tak jenuh ganda.

Lemak dengan kandungan asam lemak jenuh berasal dari daging, margarin, dan beberapa minyak seperti minyak kelapa dan kelapa sawit yang sering dianggap sebagai lemak jahat. Sementara itu, asam lemak tak jenuh tunggal maupun ganda dianggap memiliki peran penting.

"Asam lemak tak jenuh terkandung di dalam salmon, minyak zaitun, alpukat, dan kacang-kacangan. Manfaat dari asam lemak tak jenuh penting untuk perkembangan otak, saraf, dan mata pada anak," ujar dr. Caessar Pronocitro dari KlikDokter.

Sebenarnya, ada beberapa makanan dan suplemen yang ampuh usir lemak dari dalam tubuh. Dilansir dari berbagai sumber, simak daftarnya berikut ini:

1. Teh hijau

Teh hijau mengandung bahan bernama epigallocatechin gallate yang diduga memiliki banyak manfaat kesehatan, termasuk menurunkan lemak hingga risiko kanker. Sebuah penelitian di Anglia Ruskin University menunjukkan bahwa saat dikombinasikan dengan olahraga, teh hijau dapat membantu orang menurunkan berat badan secara lebih efisien.

2. Kopi

Penelitian telah menunjukkan bahwa kandungan kafein dalam kopi dapat sedikit meningkatkan laju metabolisme Anda selama beberapa jam. Kafein juga dikenal dapat meningkatkan energi dan kewaspadaan. Demi memaksimalkan manfaat penurunan berat badan, pastikan Anda meminum kopi hitam tanpa krimer dan gula.

3. Probiotik

Seperti yang telah diketahui, probiotik adalah mikroorganisme yang dapat membantu mengatur bakteri dalam usus Anda. Para peneliti telah menemukan bukti untuk mendukung teori bahwa probiotik dapat membantu mengatasi obesitas dan diabetes. Dapatkan kandungan probiotik dari makanan seperti tempe, hingga yoghurt.

4. Minyak kelapa

Orang-orang menggunakan minyak kelapa sebagai pelembap, semir kayu, pengusir serangga, dan banyak lagi. Kini minyak kelapa juga sedang tren digunakan sebagai suplemen penurun berat badan.

Minyak kelapa memiliki kandungan trigliserida yang telah terbukti meningkatkan metabolisme dan membantu orang mengonsumsi lebih sedikit kalori. Karena minyak kelapa masih tinggi kalori, sebaiknya gunakan dalam takaran yang pas dan tak berlebihan.

5. Glukomanan

Glukomanan adalah pil penurun berat badan yang benar-benar berfungsi, diambil dari serat makanan yang berasal dari akar tanaman konjak. Karena glukomanan mengambil ruang di perut dan menunda pengosongan, ia bekerja dengan baik sebagai penekan nafsu makan.

Diet tinggi serat juga terbukti mengurangi penyerapan protein dan lemak. Selain mengonsumsi glukomanan, umumnya makanan kaya serat seperti biji-bijian, berry, kacang polong, kacang, dan kacang lentil dapat turut membantu Anda menurunkan berat badan.

Usir lemak jahat, perhatikan juga asupan lemak baik

Guna menciptakan tubuh yang sehat, Anda harus memilih asupan lemak yang baik dan menghindari peningkatan lemak jenuh di dalamnya. Lemak tak jenuh harus Anda hindari karena menjadi penyebab utama terjadinya penggumpalan serta penyumbatan darah.

"Sehat akan terasa sangat mahal ketika Anda sakit. Karena itu, sayangilah tubuh Anda dengan menjaga pola makan sehari-hari. Jangan lupa untuk rutin berolahraga, agar penumpukan lemak di dalam darah bisa berkurang," ujar dr. Dyah Novita Anggraini dari KlikDokter.

Daftar makanan dan suplemen di atas penting untuk Anda konsumsi sebagai upaya mengusir lemak dari dalam tubuh. Imbangi juga dengan gaya hidup sehat seperti menghindari begadang, dan hentikan kebiasaan merokok serta minum minuman alkohol.

Sumber: Klikdokter.com
Editor: Gokli