Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Imlek, Rental Mobil di Singapura Laris Manis
Oleh : Redaksi/Mg
Senin | 23-01-2012 | 16:49 WIB

SINGAPURA, batamtoday - Sejumlah rental mobil di Singapura mengaku kebanjiran order pada perayaan Imlek tahun ini. Bisnis rental di Negeri Singa itu kebanjiran rejeki tahun naga air. 

Car Club, salah satu perusahaan rental mobil terkemuka di Singapura mencatat, pada perayaan Imlek 2012 ini mengalami peningkatan hingga 40 persen dibanding tahun sebelumnya. 

"Secara tradisional, Tahun Baru Cina kali ini kami memang melihat permintaan sedikit lebih tinggi" terang Direktur Car Club, Lai Meng, Senin(23/1/2012).

Car Club memiliki sekitar 150 armada mobil sewa dan 54 konter yang tersebar di seluruh Singapura. Hingga tadi pagi, Car Club mengaku sudah kehabisan stok.

Sementara itu, perusahaan rental mobil lainya, Whizzcar, juga mengaku merasakan hal yang sama. Perayaan Imlek tahun ini membawa berkah tersendiri. Perusahaan yang memiliki 90 armada itu mencatat lonjakan pendapatan hingga 20 persen. Dengan tarif per jam terendah Sing$7 Whizzcar mampu menarik pelanggan lebih besar.

"Kami melihat bukan hanya saat Imlek, bisnis rental mobil akan terus maju sejalan dengan program pemerintah untuk mengurangi jumlah kepemilikan mobil pribadi," tuntas Tat Choong, Direktur Whizzcar.