Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Jelang Lebaran Masyarakat Batam Diimbau Waspada Penipuan
Oleh : Romi Chandra
Senin | 04-06-2018 | 15:40 WIB
kasat-res-btm1.jpg Honda-Batam
Kasat Reskrim Polresta Barelang, AKP Andri Kurniawan. (Foto: Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Batam - Memasuki dua minggu menjelang Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriah, dikhawatirkan berbagai bentuk tindak kejahatan juga meningkat, seperti kasus penipuan dan sebagainya.

Penipuan tersebut, bisa saja melalui internet atau orang yang menghubungi via telepon atau SMS dan mengaku sebagai pejabat salah satu instansi. Kemudian pelaku dengan gampangnya meminta untuk dikirimkan uang atau lainnya dengan menggunakan nama atau pangkat seseorang.

Kasat Reskrim Polresta Barelang, AKP Andri Kurniawan mengatakan, berbagai tindak kejahatan menjelang lebaran ini bisa saja terjadi, termasuk penipuan, sehingga masyarakat harus lebih berhati-hati.

"Banyak cara yang dilakukan pelaku dalam melakukan penipuan, baik melalui media sosial, maupun melalui telepon atau SMS. Ada yang menawarkan produk, hingga mengaku sebagai salah seorang pejabat dan meminta dikirimkan uang," ujar Andri, Senin (4/6/2018).

Andri sendiri mengimbau, agar masyarakat lebih berhati-hati. Jangan mudah terpancing jika ada yang menawarkan sebuah produk di media sosial, serta ada yang menghubungi sebagai orang yang dikenali.

"Pastikan terlebih dahuli kebenarannya jika ada yang menghubungi mengaku orang yang kita kenal, apalagi jika mereka sudah meminta yang macam-macam," tegas Andri.

Editor: Yudha