Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Ditemukan Minuman Es Bandung Berbahan Rhodamin B

BPOM Bersama Dinas Kesehatan Sidak Takjil di Karimun
Oleh : Wandy
Rabu | 23-05-2018 | 09:52 WIB
BPOM.jpg Honda-Batam
BPOM lakukan pengecekan takjil di Kolong (Foto: Wandy)

BATAMTODAY.COM, Karimun - Balai Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) di Batam bersama Dinas Kesehatan dan Ketahanan Pangan Kabupaten Karimun melakukan sidak takjil di Karimun.

Seperti Ramadhan tahun sebelumnya, sidak takjil difokuskan di pusat takjil Sei Lakam, Kecamatan Karimun. Dalam operasi itu, petugas mendatangi setiap pedagang dan mengambil sampel panganan yang dijual.

Dari 30 sampel makanan dan minuman yang diambil BPOM, ditemukan bahan berbahaya berupa Rhodamin B dalam satu minuman Es Bandung. Bahan tersebut merupakan pewarna sintesis yang digunakan untuk industri tekstil dan kertas.

"Kita tadi menemukan di salah satu minuman Es Bandung. Tapi kita sudah berikan penjelasan kepada penjual. Dan barang tersebut juga langsung dimusnahkan di tempat oleh BPOM Batam," kata Irfandy salah satu staf dari Dinas Kesehatan Karimun, Selasa (22/5/2018) usai sidak.

Adapun sasaran bahan berbahaya dalam makanan yang diperiksa oleh BPOM Batam yakni boraks, formalin, Rhodamin B dan Met Yellow.

"Apabila kita temukan maka akan dilakukan tindakan langsung pada penjualnya," ujarnya.

Untuk diketahui, BPOM melakukan sidak di Pulau Karimun Besar ini di tiga Kecamatan yakni di Kecamatan Karimun di Pasar Takjil Kolong, Kecamatan Meral dilaksanakan di Baran dan Kecamatan Tebing yang dilaksanakan di Kelurahan Pamak.

"Namun kita dari Dinas Kesehatan mendapingi BPOM. Untuk hari ini kita lakukan pengawasan di Kolong, Sei Lakam," katanya mengakhiri.

Editor: Udin