Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Kominfo Beri Pelatihan Sertifikasi SKKN IT di Provinsi Kepri
Oleh : Redaksi
Kamis | 26-04-2018 | 11:40 WIB
foto-pelatihan-skkn.jpg Honda-Batam
Sekda Kepri TS Arif Fadillah dengan Kabid Literasi dan Profesi SDM Kemenkominfo Agung Harimurti dan sejumlah pejabat lainnya foto bersama peserta pelatihan SKKN IT di Hotel CK Tanjungpinang. (Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Kementrian Komunikasi dan Informasi RI melalui Pusat Pengembangan  Literasi dan Profesi SDM dan Komunikasi bersama Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Provinsi Kepri memberikan pelatihan sertifikasi SKKN bagi tenaga kerja muda di bidang Informatika Telekomunikasi (IT) di Meeting Room CK Hotel Tanjungpinang.

Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dan kemampuan tenaga kerja muda di bidang IT sebagai bekal menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) saat ini. Hal ini disampaikan Kepala Bidang Literasi dan Profesi SDM Kemenkominfo, Agung Harimurti dalam laporan pertanggungjawabannya.

"Dengan adanya pelatihan ini diharapkan angkatan kerja muda di bidang IT seperti programer dan networking dapat memiliki standar kompetensi berbasis SKKN," ujar Agung, baru-baru ini, seperti dilansir laman resmi Diskominfo Kepri (kominfo.kepriprov.go.id).

SKKN ini merupakan salah satu standar kerja nasional bagi para pekerja di Indonesia. Dengan sertifikasi SKKN yang didapat ini nanti, tenaga kerja akan mampu menjadi angkatan kerja yang dijamin kompetensinya dan dapat bersaing dengan pekerja lainnya.

"Khususnya bersaing dalam masyarakat MEA saat ini, sertifikasi ini dibutuhkan untuk peningkatan kualitas SDM kita di Provinsi Kepri," ujar Agung, di hadapan 75 peserta yang berasal dari 7 kabupaten/kota se-Provinsi Kepri.

Sementara itu, Kepala Pusat Pengembangan Literasi dan Profesi SDM Informatika Kemenkominfo Hedi M Idris mengatakan, salah satunya Kemenkominfo memfasilitasi sertifikasi dibidang IT ini adalah untuk mempersiapkan tenaga kerja muda di Provinsi Kepri yang siap menghadapi MEA.

"Apalagi untuk Provinsi Kepri sebagai daerah terdepan Indonesia, MEA sangat berpengaruh dalam perkembangan masyarakat Kepri sehingga generasi muda harus mampu bersaing dan berkompetisi," ujar Hedi.

Untuk menghadapi persaingan MEA tersebut, Hedi mengatakan, perlunya ada sertifikasi dan standar kemampuan tenaga kerja Kepri untuk mewujudkannya salah satunya melalui sertifikasi SKKN ini.

"Dengan begitu kedepannya generasi muda yang merupakan cikal bakal angkatan kerja muda di Provinsi Kepri akan dapat bersaing dengan tenaga kerja asing khususnya dalam bidang IT," tegas Hedi.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Provinsi Kepri H TS Arif Fadillah mengatakan, sebagai tuan rumah Provinsi Kepri sangat mengapresiasi adanya pelatihan sertifikasi SKKN yang dicanangkan Kementrian Kominfo di Provinsi Kepri ini.

"Semoga dengan adanya pelatihan ini dapat mengingatkan pemahaman dan pengetahuan pekerja muda Kepri untuk memiliki sertifikasi atau kompetensi yang baik dalam bidang IT," ujarnya.

Apalagi saat ini, lanjut Sekda Prov Kepri, keberadaan dan perkembangan Informasi dan Komunikasi sangat pesat terjadi termasuk di Kepri.

"Untuk itu, jangan sia-sia pelatihan ini, ikutilah pelatihan ini dengan sungguh-sungguh agar dapat memiliki pengetahuan dan kompetensi dan sertifikasi sebagai syarat utama tenaga kerja," tegas Sekda kembali.

Editor: Gokli