BATAMTODAY.COM, Yogyakarta - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani enggan ikut berpolemik dalam menyikapi puisi berjudul 'Ibu Indonesia' karya tantenya, Sukmawati Soekarnoputri, yang kini menjadi polemik.
"Ini kan saya sedang acara kunjungan di Muhammadyah, jadi urusannya ya soal Muhammadiyah," kata Puan di sela kunjungannya di Madrasah Mualimat Kota Yogyakarta pada Selasa 3 April 2018.
Puisi Sukmawati yang dibacakan di ajang Indonesia Fashion Week 2018 itu menjadi viral di media sosial dan menuai polemik. Sejumlah pihak menilai puisi tersebut melecehkan agama Islam. Dalam puisi yang dibacakan Sukmawati saat acara '29 Tahun Anne Avantie Berkarya' tersebut, Sukma menyinggung mengenai azan dan cadar.
Menyikapi soal polemik itu, Puan yang juga putri dari kakak Sukmawati, Megawati Soekarnoputri, meminta publik mempertanyakan sendiri pada sang pembuat. "Kalau urusan (puisi) itu tanyakan sendiri kepada bu Sukma saja, urusan saya di sini dengan Muhammadyah," kata Puan.
Puan menuturkan, pihaknya sama sekali tak ada sangkut pautnya dengan apa yang dilakukan Sukmawati yang akhirnya memicu polemik itu. "Makanya tanyanya ke Bu Sukmawati, saya ngga ada hubungannya dong," ujarnya.
Dalam kunjungan ke madrasah yang didirikan pertama oleh pendiri Muhammadiyah, Kiai Haji Ahmad Dahlan itu Puan banyak berdialog dengan para siswi madrasah. Puan juga menyerahkan bantuan pada pendamping keluarga harapan (PKH) di wilayah Kota Yogyakarta.
Sumber: Tempo.co
Editor: Udin