Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Banyak Warga Melihat Aksi Jambret di Depan Top 100 Sagulung, Tapi Hanya Diam
Oleh : Yosri Nofriadi
Sabtu | 03-02-2018 | 14:38 WIB
jambret18.gif Honda-Batam
Ilustrasi.

BATAMTODAY.COM, Batam - Aksi jambret di depan Top 100 Sagulung Sabtu (3/2/2018) sekitar pukul 05.30 WIB menyisakan trauma bagi korbannya Nina Fitri (25). Ia merasa tidak nyaman saat berkendara, jadi merasa was-was.

"Saya sedikit trauma dan takut akibat kena jambret tadi," ujar Warga Perumahan Taman Anugerah Residence Sagulung itu.

Ia juga sangat menyayangkan sikap warga sekitar yang cuek dengan kejadian itu. Padahal saat dijambret banyak orang yang melihat tapi tak berbuat apa-apa.

"Orang hanya diam di atas sepada motor saja tidak ada yang berusaha membantu mengejar," ujarnya lagi.

Berita sebelumnya, Nina Fitri (25) menjadi korban jambret saat melewati Jalan R Suprapto depan Top 100 Tembesi, Kecamatan Sagulung, Sabtu (3/2/2018 sekitar pukul 05.30 WIB.

Warga Perumahan Taman Anugerah Residence Sagulung itu kehilangan tas yang berisi beberapa dukumen penting seperti, KTP, NPWP, kartu ATM, Sim C serta beberapa unang tunai.

Kejadiam itu terjadi saat Nina hendak pergi berangkat kerja di Mukakuning dengan mengendarai sepeda motor Honda Beat miliknya. Namun tiba-tiba tas yang diletakkan di kantong dasbor sepeda motor ditarik jambret.

"Saya dari rumah pergi berangkat kerja. Dari arah belakang tiba-tiba saja tas saya langsung ditarik," ujar Nina.

Editor: Yudha