Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pemkab Karimun Bagikan 3.622 Kartu Asuransi kepada Nelayan
Oleh : Wandy
Kamis | 04-01-2018 | 16:50 WIB
Rafiq-beri-bantuan.jpg Honda-Batam
Bupati Karimun, Aunur Rafiq secara simbolis menyerahkan Kartu Asuransi kepada 3.622 (Foto: Wandy)

BATAMTODAY.COM, Karimun - Dinas Perikanan bekerja sama dengan Asuransi Jasindo Batam, memberikan Kartu Asuransi kepada nelayan di Rumah Dinas Bupati Karimun, Kamis (4/1/2018) pagi.

Penyerahan kartu asuransi tersebut diserahkan langsung oleh Bupati Karimun yang didampingi Kepala Dinas Perikanan, Rufindi Alamsyah.

Kartu tersebut untuk jaminan keselamatan para nelayan, di mana pada tahun 2016 lalu sudah diserahkan sebanyak 845 orang.

Kartu Asuranai tersebut diterima oleh 3.622 nelayan dengan rincian, untuk Kecamatan Karimun berjumlah 334 orang, Meral 235 orang, Meral Barat 186 orang, Tebing 233 orang, Kundur 131 orang, Kundur Utara 111 orang, Kundur Barat 185 orang, Ungar 161 orang, Belat 131 orang, Moro 1.158 orang, Buru 389 orang dan Durai 368 orang.

"Dari data Dinas Perikanan, untuk nelayan di Kabupaten Karimun sebanyak 12.577 orang, Namun dari jumlah tersebut terdapat dua kategori yakni nelayan pemilik kapal 6.370 orang, untuk buruh nelayan atau harian lepas 6.207 orang," kata Rufindi.

"Untuk pembayaran setahun sekali. Pada tahun pertama dibayarkan oleh Pemerintah Daerah. Namun selanjutnta akan dibebankan ke masing-masing nelayan dengan biaya asuransi Rp175 ribu per tahun," jelasnya.



Sementara Bupati Karimun, Aunur Rafiq mengatakan, pihaknya berharap agar adanya agen dari pihak asuransi untuk pemungutan biaya asuransi ke nelayan. Tujuannya untuk mengirit biaya bagi nelayan yang berada di pulau-pulau.

"Adanya agen tersebut untuk membantu para nelayan yang berada di pulau dan dapat mengirit biaya dengan tidak perlu datang ke Karimun untuk membayar asuransi tersebut," kata Rafiq.

Menurut orang nomor satu di Bumi Berazam tersebut, asuransi ini merupakan program pemerintah guna meringankan beban masyarakat, karena sangat banyak program pemerintah untuk masyarakat.

"Banyak program kita untuk membantu masyarakat, salah satunya asuransi ini," ujar Bupati Karimun.

Editor: Udin