Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Kemlu RI Pastikan WNI di Iran Aman Pasca Serangan Udara Israel

2024-10-28 10:44:01

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Kementerian Luar Negeri RI memastikan seluruh Warga Negara Indonesia (WNI) di Iran dalam keadaan aman dan selamat setelah serangan udara Israel yang menyasar fasilitas militer di Tehran, Ilam, dan Kuzestan pada 26 Oktober 2024.

Perwakilan RI di Timur Tengah, termasuk Kedutaan Besar RI (KBRI) di Tehran, memantau situasi dengan cermat dan terus berkomunikasi dengan WNI di wilayah terdampak. Saat ini, sekitar 392 WNI tercatat berada di Iran, dan mereka telah dipastikan berada dalam kondisi baik.

Timnas U17 Indonesia Lolos ke Putaran Final Piala Asia U17 2025 Usai Tahan Imbang Australia

2024-10-28 10:24:01

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Timnas Indonesia U17 berhasil memastikan tempat di putaran final Piala Asia U17 2025 setelah bermain imbang 0-0 melawan Australia dalam laga ketiga kualifikasi di Stadion Abdullah Al-Khalifa Al-Sabah, Kuwait, Minggu (27/10/2024) malam.

Hasil ini mengantarkan Garuda Muda sebagai runner-up Grup G dengan 7 poin, cukup untuk lolos sebagai salah satu peringkat kedua terbaik.

Kemenkes Anjurkan Skrining Kesehatan Jiwa Tahunan untuk Semua Usia

2024-10-28 09:44:01

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Kementerian Kesehatan RI mendorong masyarakat untuk melakukan skrining kesehatan jiwa setidaknya satu kali dalam setahun guna mendeteksi dini potensi gangguan mental. Deteksi dini ini memungkinkan penanganan yang lebih cepat dan tepat jika ditemukan tanda-tanda gangguan jiwa.

Direktur Kesehatan Jiwa Kementerian Kesehatan, dr Imran Pambudi, menjelaskan skrining ini ditujukan untuk seluruh kelompok masyarakat, mulai dari anak-anak hingga lanjut usia, dan dapat dilakukan lebih dari sekali jika diperlukan.

Polresta Barelang Amankan 81 Motor Berknalpot Brong dalam Patroli Gabungan

2024-10-28 09:24:01

BATAMTODAY.COM, Batam - Dalam upaya memberantas balap liar dan penggunaan knalpot brong yang meresahkan, Polresta Barelang kembali menggelar patroli gabungan skala besar di sejumlah titik Kota Batam pada Minggu dini hari (27/10/2024). Patroli tersebut dipimpin langsung oleh Wakapolresta Barelang AKBP Fadli Agus, atas nama Kapolresta Barelang Kombes Pol H. Ompusunggu.