Scuto Laminating Bikin Cat Mobil Anda Jadi Kinclong
Oleh : Michael Elya Silalahi
Sabtu | 11-03-2017 | 11:44 WIB
Scuto1.gif

Scuto Laminating di Pameran Kepri Mall. (Foto: Michael)

BATAMTODAY.COM, Batam - Tak nyaman dengan kondisi mobil anda yang kusam, bisa mencoba Scuto Laminating Sistem. Melindungi cat agar tetap kinclong dan mengkilat.

 

Dianto, Sales PT Central Asia yang memasarkan Scuto Laminating Sistem saat pameran di Kepri Mall mengatakan menawarkan Scuto Laminating Sistem untuk membuat mobil anda menjadi kinclong di lantai dasar Kepri Mall.

Scuto Laminating Sistem, merupakan produk Amerika. Dengan sistem paint protection berbasis nano-ceramic, meningkatkan efek wetlook permanen dari kendaraan. Sekaligus melindungi cat asli kendaraan, dari berbagai macam kontaminasi. Seperti terik matahari, hujan asam, oksidasi, kimia ringan, jamur, dan cat putih menguning.

"Faktor cuaca kadang membuat mobil mudah terkena jamur. Sehingga membuat kendaraan tak terlihat glossy atau mengkilap sempurna lagi. Untuk membuat kendaraan selalu glossy, laminating dari Scuto dapat diandalkan," tutur Dianto, Sales Scuto, Sabtu (11/3/2017).

Scuto inilah yang akan mengunci kilap mobil. Dengan formula seperti kaca cair yang akan melapisi cat original kendaraan anda dengan sempurna. Pengerjaanpun tidak memakan waktu berhari-hari, maksimal proses kurang lebih 9 jam per kendaraan.

Workshop Scuto yang berada di komplek Executive Centre Seipanas, sudah berpengalaman hampir 3 tahun, dalam memberikan layanan laminating kendaraan bagi para pelanggan setianya. Bahkan senantiasa menjaga kenyamanan dan kepercayaan konsumen.

"Sebelum kendaraan konsumen di laminating, kami menawarkan garansi resmi selama jangka dua tahun. Jika sebelum dua tahun laminating kendaraan pudar dan lekang, kami siap perbaiki tanpa tambahan biaya," tuturnya,

Ia menambahkan, harga yang diberikan bervariatif, tergantung jenis mobil dan ukurannya. Tak hanya bodi mobil yang kinclong, dalam proses laminating, Scuto juga membersihkan interior, kaca mobil, mesin dan ban menjadi paket laminating.

Editor: Yudha