Tak Terima Dituduh Memukul, Conti Chandra Laporkan Balik Indriadi
Oleh : Romi Chandra
Sabtu | 11-02-2017 | 09:23 WIB
conti01.gif

Conti Chandra mendatangi Mapolresta Barelang untuk membuat laporan balik soal pemukulan. (Foto: Romi Chandra/BATAMTODAY.COM)

BATAMTODAY.COM, Batam - Pemilik BCC Hotel dan Resident, Conti Chandra, melaporkan balik Indriadi Asabuloh, yang melaporkannya terkait dugaan pemukulan, Jumat (10/2/2017) sore.

 

Setelah membuat laporan di SPKT Polresta Barlang, Conti langsung diarahkan ke ruang penyidik Satreskrim. Namun ia belum mau berkomentar.

"Nanti saja, setelah dimintai keterangan polisi baru saya jelaskan," ungkap Conti, sambil masuk ke ruang penyidik.

Dengan mengenakan baju biru, terlihat juga jari kelingking kanannya terdapat bekas luka. "Ini kejepit pintu," tambahnya.

Sementara saat dihubungi Jumat malam, ia menjelaakan bahwa luka tersebut didapat karena terjepit pintu akibat didorong oleh Indriadi.

"Persoalan berawal dari dalam ruang kerja. Masalahnya kita hanya ingin ambil hak kita, tapi dia malah marah-marah dan tidak mau memberikan," terang Conti.

Dilanjutkan, saat Indriadi hendak keluar dari ruangan, ia mendorong Conti ke arah pintu, sehingga jarinya terjepit.

"Disengaja atau tidak, yang jelas tangan saya terjepit. Saya mengejar dia bukan untuk menampar, tapi memperlihatkan jari saya luka, tapi malah dituduh menampar dia dan membuat laporan ke polisi. Sekarang saya juga membuat laporan balik," tegasnya.

Sementara itu, pewarta sendiri belum mendapatkan keterangan lebih lanjut dari kepolisian, terkait laporan yang dibuat Conti.

Berita sebelumnya, seorang pengusaha, Conti Chandra, dilaporkan ke Polresta Barelang dengan tuduhan dugaan pemukulan terhadap seseorang bernama Indiadi Asabuloh, di lobi BCC Hotel.

Informasi yang didapat, laporan tersebut dibuat pada Rabu (8/2/2017) malam. Pemukulan tersebut terjadi setelah sebelumnya antara Conti dengan Indriadi terlibat adu mulut.

Editor: Gokli