Pagi Ini, Buruh SPMI Batam Gelar Aksi Demo
Oleh : Gokli Nainggolan
Senin | 06-02-2017 | 08:00 WIB
Demo-FSPMI1.jpg

Buruh anggota SPMI Batam saat menggelar aksi demo di depan Kantor Wali Kota Batam beberapa waktu lalu. (Foto: Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Batam - Ribuan buruh yang tergabung dalam SPMI (Serikat Pekerja Metal Indonesia) Batam akan menggelar aksi demo di depan Kantor Wali Kota Batam pagi ini, Senin (6/2/2017).

Demikian ungkap Panglima Garda Metal SPMI Batam, Suprapto kepada BATAMTODAY.COM. "Iya, kami akan menyampaikan lima tuntutan dalam aksi besok," ujar Suprapto, Minggu (5/2/2017).

Lima tuntutan mereka sampaikan itu adalah, menolak kenaikan tarif dasar listrik Kota Batam, mendesak Pemerintah Kota Batam agar dapat mengontrol harga Sembako, menolak Peraturan Pemerintah (PP) No. 78 tahun 2015, menolak kehadiran tenaga kerja asing un-skill dan mendesak Pemko Batam agar segera mendorong terbentuknya Asosiasi Pengusaha untuk terciptanya Upah Minimum Sektoral Kota (UMSK) Batam tahun 2017.

Aksi demo SPMI Batam hari ini, adalah rangkaian dari aksi buruh yang digelar Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPI) Said Iqbal di depan Istana Negara Jakarta, har ini.

Selain itu, aksi demo juga digelar serentak di beberap kota di Indonesia. Yaitu, Bandung, Surabaya, Semarang, Banda Aceh, Medan, Banjarmasin, Gorontalo. Tuntutan para buruh dalam aksi nasional itu adalah mendesak pemerintah Presiden Jokowi memulangkan jutaan tenaga kerja asing (TKA) ilegal asal China.

Editor: Dardani