40 Ribu Lebih Pemudik Lewati Pelabuhan Domestik Sekupang
Oleh : Irwan Hirzal
Senin | 04-07-2016 | 12:02 WIB
mudik-di-batam.jpg

Hingga saat ini diperkirakan sudah 40 ribu Lebih pemudik yang melewati Pelabuhan Domestik Sekupang (Foto: Irwan Hirzal)

BATAMTODAY.COM, Batam - Tercatat hampir 40 ribu lebih warga Batam mudik lintas kota maupun provinsi melalui trasportasi laut  Pelabuhan Domestik Sekupang (PDS), terhitung sejak 22 Juni hingga 2 Juli 2016.

Mereka mudik dengan berbagai tujuan dari Dumai hingga Bengkalis. "Jumlah penumpang terus mengalami peningkatan setiap harinya," kata Kepala Pos Syahbandar PDS Komaruddin Senin (04/07/2016) pukul 10.00 WIB.

Pada H-7 menjelang Lebaran, 29 Juni 2016 jumlah penumpang mencapai 3.159. Jumlah itu terus meningkat pada hari berikutnya sebanyak 3.557 penumpang.

"Pada Jumat, 1 Juli jumlah penumpang tembus pada angka 4.704 orang. 2 Juli 5.000 orang lebih yang sudah berangkat. Untuk tanggal 3 belum kami rekap," katanya.

Artinya, sudah 20 ribu lebih warga Batam yang mudik sejak H-7 menjelang lebaran. Menurut Komaruddin peningkatan jumlah penumpang mencapai 50 persen dari hari biasa.

"Kenaikan jumlah mencapai 50 persen dari hari biasa. Jumlah penumpang terus mengalami peningkatan sampai hari Lebaran," pungkasnya.

‎Editor: Udin