Diduga Bom, Kotak Mencurigakan Ditemukan di Basemen Nagoya Hill
Oleh : Romi Chandra
Rabu | 04-05-2016 | 16:23 WIB
kompol-memo-ardian-baru.jpg

Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Memo Ardian.

BATAMTODAY.COM, Batam - Sebuah kotak mencurigakan dari dus yang dilakban, diduga berisi bom, ditemukan di basemen tempat parkiran sepeda motor Nagoya Hill, Rabu (4/5/2016) dini hari, sekitar pukul 02.00 WIB.

Kotak yang ditemukan oleh sekuriti itu, langsung dilaporkan pada kepolisian, sehingga Tim Gegana Polda Kepri langsung turun ke TKP.

Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Memo Ardian, mengatakan, begitu temuan dilaporkan, pihaknya bersama Polsek Lubukbaja serta Tim Gegana Polda langsung turun.

"Kita mendapat laporan ditemukannya sebuah kotak mencurigakan oleh sekuriti. Tim Gegana yang turun langsung mengevakuasi dan mengamankan kotak tersebut," ujar Memo.

Ditambahkan, setelah dilakukan pengecekan, kotak yang dicurigai tersebut bukanlah sebuah bom.

"Apa isinya masih menunggu laporan dari Tim Labfor Medan. Tapi yang jelas bukan bom. Sesuai SOP, jika ditemukan hal seperti ini kita langsung turun bersama tim Gegana. Untuk sementara masih diselidiki tim Gegana," lanjutnya.

Sementara menurut bagian Operasional Nagoya Hill, Aris, pihaknya melapor pada polisi karena melihat kotak tersebut ditinggal begitu saja di basemen parkiran motor.

"Sesuai SOP juga, kita wajib melaporkan temuan seperti ini pada kepolisian. Tujuannya untuk menciptakan keamanan di sini. Bagaimana proses selanjutnya, tentu kita serahkan pada yang berwenang. Tapi dari keterangan yang kita dapat, kotak itu bukan bom," pungkasnya.

Editor: Dodo