Ratusan Kios Liar di Simpang Frengky Digusur
Oleh : Roni Ginting
Jum'at | 29-04-2016 | 11:02 WIB
gusur-kios-frengky-batam.jpg

Deretan kios liar di Simpang Frengky, Batam Centre yang digusur tim terpadu siang ini. (Foto: Roni Ginting)

BATAMTODAY.COM, Batam - Tim terpadu kembali melakukan penertiban kios liar. Kali ini giliran ratusan kios liar di Simpang Frengky, Batam Centre digusur karena dibangun di atas ROW jalan, Jumat (29/4/2016).

Pantauan di lokasi, tim gabungan dari Satpol PP dibantu anggota Kepolisian dan TNI mengawal jalannya penggusuran. Dua alat berat tampak merobohkan bangunan kios tersebut sampai rata dengan tanah.

Para pemilik kios juga tampak membersihkan dan membawa barang-barang yang masih bisa digunakan. Meski keberatan dengan penggusuran tersebut, namun mereka tidak bisa berbuat banyak.

"Ada 110 kios liar yang kita tertibkan hari ini," kata Hendri, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kota Batam, di lokasi.

Lanjutnya, sebelum melakukan penggusuran, para pemilik kios telah diberikan Surat Peringatan 1 - 3. Sudah diberikan surat pemberitahuan agar membongkar sendiri bangunan kios mereka.

"Ini sudah kita bersihkan. Nanti ada tim pengawasan di kecamatan," ujar Hendrik.

Editor: Dodo