Polisi Amankan Ganja Kering Siap Edar dari Penumpang KM Kelud
Oleh : Irwan Hirzal
Rabu | 17-02-2016 | 12:34 WIB
ganja-20-kilo-pds.jpg
MZ saat tas bawaannya digeledah polisi dan ditemukan ganja siap edar. (Foto: Irwan Hirzal)

BATAMTODAY.COM, Batam - Direktorat Reserse Narkoba Polda Kepri berhasil mengamankan satu orang pembawa ganja kering siap edar, MZ (35), yang ditemukan di dalam tas ransel miliknya warna hitam. Pria berambut pendek memakai celana jins coklat, dipadu dengan jaket hitam ini ditangkap saat turun dar kapal KM Kelud dari Belawan, Medan, di Pelabuhan Beton Sekupang, Rabu (17/2/2016).

MZ yang berdomisili di Perumahan Bukit Raya Blok D1 nomor 1, Batam Kota, ini tidak mengetahui adanya razia gabungan di dalam gedung kedatangan penumpang. "Kita lakukan razia, pengecekan barang penumpang di dalam ruang tunggu saja," kata Direktur Ditnarkoba Polda Kepri, Kombes Pol Wiyarso SH.

Seluruh barang bawaan penumpang dicek oleh tim gabungan dari Polda Kepri, Polresta Barelang dan Kepolisian Kawasan Pelabuhan (KKP) dengan senjata lengkap.

Namun pelaku pembawa ganja sempat gugup saat diperiksa barang bawaannya. Saat itu pelaku hanya bisa terdiam saat kepolisian, mengeluarkan isi barang yang ada dilalam tas milik pemuda kelahiran tahun 1981 tersebut.

Kepolisian pun langsung mengerumuni dan mengamankan pemuda berkulit coklat. "Nanti kapolda yang langsung gelar perkara," kata Wiyarso.

Dari informasi yang diperoleh, berat ganja yang dibawa MZ sekitar 10 kilogram dan kini dia ditahan untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Editor: Dodo