Warga Batuaji 'Serbu' Bazaar Sembako Murah di GOR Simpang Base Camp
Oleh : Harun al Rasyid
Selasa | 01-12-2015 | 14:28 WIB
sembako-murah-base-camp.jpg
Warga Batuaji berjejal di bazaar sembako murah yang digelar di halaman GOR Simpang Base Camp. (Foto: Harun al Rasyid)

BATAMTODAY.COM, Batam - Pembagian sembilan bahan pokok (sembako) dari Pemerintah Kota (Pemko) Batam jilid III untuk wilayah Kecamatan Batuaji kembali digelar. Kali ini bazaar sembako yang dimotori Pemko Batam bagian Perekonomian tersebut digelar di depan GOR Simpang Base Camp, Batuaji pada Selasa (1/12/2015). 

Tampak ribuan masyarakat se-Batuaji memadati tempat tersebut. Sebanyak 2000 paket sembako murah dibagikan kepada 4 kelurahan di Kecamatan Batuaji seperti Kelurahan Kibing, Kelurahan Buliang, Kelurahan Bukit Tempayan dan Kelurahan Tanjunguncang. 

Sebelum dibagikan, setiap KK terlebih dahulu diberikan kupon. Setiap satu kupon untuk satu jenis sembako yang disubsidi Pemko Batam yaitu beras 5 kg, minyak goreng 2 liter dan gula pasir sebanyak 2 kg. Harga normal dipasaran dari ketiga jenis sembako ini sebesar Rp 114 ribu rupiah. Namun, setiap kk hanya membayar sebesar Rp 50 ribu per paket. 

Nurminsyah, Kepala Bagian Ekonomi Pemko Batam saat ditemui di lokasi mengatakan, kegiatan ini dilakukan menyambut Natal dan Tahun Baru dan rutin dilakukan 3 kali selama setahun. yaitu menjelang awal tahun, Ramadhan dan Natal. 

"Biasanya harga bahan pokok menjelang Natal dan Tahun Baru semakin membengkak jadi kita beri subsidi. Warga cukup membayar 50 ribu per paket sembako," kata Nurminsyah.  

Lanjut Nurminsyah, pada putaran berikutnya akan dilaksanakan di bulan Maret atau April. Sementara tempat pembagian akan dilakukan secara bergantian. Program tersebut diberlakukan untuk seluruh warga kecamatan di Batam. 

"Besok kita bagi lagi di Sei Beduk. Untuk besok sebanyak 1.900 paket sembako," terangnya. 

Di lokasi yang sama, Fridkalter PP selaku Sekretaris Kecamatan Batuaji yang juga ikut menyelenggarakan bazar murah ini mengatakan, dengan adanya program ini, bisa mmebantu masyrakat menengah kebawah. Sasarannya kali ini adalah masyrakat dengan ekonomi lemah dan diperioritaskan kepada warga yang tidak mampu. 

Jumlah masyarakat yang sangat banyak dibandingkan dengan jumlah paket sembako yang dibagikan menjadi kendala tersendiri. Banyak kalangan masyarakat bawah yang masih belum kebagian. Sehingga ia berharap, ditambah lagi jumlah paket bazaar murah yang dibagikan untuk masa yang akan datang. 

"Ini bagus programnya. Bisa bantu warga di sini (Kecamatan Batuaji,red). Kalau bisa ditambah lagi untuk jumlah sembakonya," ujar Fridkalter. 

Editor: Dodo