29 Pekerja PT Allbest Marine Tanjunguncang Demo Tuntut Dipermanenkan
Oleh : CR12
Rabu | 28-10-2015 | 17:06 WIB
IMG_20151028_135555ee.jpg
Para buruh yang menuntut dipermanenkan. (Foto: Harun Al Rasyid)

BATAMTODAY.COM, Batam - Setidaknya 30 orang buruh yang tergabung dalam Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (SBSI) Batam menggelar aksi demonstrasi di depan PT Allbest Marine, Kawasan Bintang Industri II Lot D Nomor 62 Tanjunguncang, Rabu (28/10/2015) sekitar pukul 14.00 WIB.‬

Dalam orasinya mereka menuntut dipermanenkan karena telah bekerja selama belasan tahun di perusahan tersebut. Selain itu, para pekerja juga memprotes dan menuntut PT Singamas Jaya Indonesia karena melakukan PHK sepihak tanpa membayar pesangon selama 2 tahun lamanya bekerja dengan kontrak yang berulang-ulang.

Para pekerja yang di-PHK ini diketahui sudah melaporkan ke Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Batam. Namun, pihak perusahaan tersebut tak pernah hadir untuk diajak mediasi.‬

‪Ketua Federasi Nikeuba SBSI Kota Batam, Mabruf, mengatakan, mendengar rekan-rekannya di-PHK sepihak. Dirinya pun langsung melakukan pengawasan ke pihak perusahaan melalui Disnaker Batam karena rekan-rekan ini kontraknya berulang-ulang. Lagian statusnya mereka ini sudah ke rana hukum yang harus jadi permanen. Tapi sampai saat ini tak ada.‬

‪"Kalau di-PHK haruslah membayar pesangonnya. Jangan malah digantung kayak gini. Bahkan, pegawasnya pun sudah datang keperusahaan untuk mengeceknya," jelasnya.

Salah satu pekerja PT Singamas Jaya Indonesia Ahmad Sukri mengatakan, dirinya sudah di PHK mulai bulan Juli, Bahkan ada rekan-rekanya di PHK bulan Agustus secara bertahap. Pada saat mereka bekerja sudah 8 kali dikontrak secara berulang-ulang. Jadi, pihak pekerjanya dipekerjakan lagi.‬

‪"Kami di PHK pada bulan Juni. Ada juga yang bulan Agustus lalu. Tapi pesangon tak dibayarkan. Kami juga minta dipekerjakan kembali," ujarnya.

Pantauan BATAMTODAY.COM, setidaknya 70 personil dari Polresta Barelang, Polsek Batuaji, TNI AD mengamankan aksi tersebut. ‪Sementara itu pintu masuk perusahan PT Allbest Marine terkunci rapat dan tidak ada juga pihak perusahan tersebut yang menghampiri pendemo.

Kapolsek Batu Aji Kompol Andy Rahmansyah, yang turun langsung mengamankan aksi tersebut, mengatakan pihaknya memang bertugas untuk mengamankan jalannya aksi tersebut sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku.

"Ini memang tugas kami mengamankan, memfasilitasi, mengawal aksi ini," ujar Kapolsek Batuaji, Kompol Andy Rahmansyah saat ditemui di lokasi aksi. 

Editor: Dardani