Kondisi Ahwaz, Bayi Penderita Hydrocephalus Makin Memprihatinkan
Oleh : Irwan Hirzal
Rabu | 21-10-2015 | 15:01 WIB
IMG_20151016_161645.jpg
Kondisi Ahwaz Ariski, bayi berusia tiga bulan penderita penyakit hydrocephalus. (Foto: Irwan Hirzal)

BATAMTODAY.COM, Batam - Kondisi Ahwaz Ariski, bayi berusia tiga bulan penderita penyakit hydrocephalus atau kepala membesar, kondisinya semakin memperhatinkan. 

Saat BATAMTODAY.COM menjenguk Ariski, panggilan putra pasangan Habil, (25) dan Ismi (25) Rabu (21/10/2015) di ruang Unit Gawat Darurat Rumah Sakit Otorita Batam (RSOB) Sekupang Batam, hanya bisa menatap pasrah. 

Pasangan suami istri muda ini telah merawat putranya di RSOB itu sejak Sabtu (17/10/2015) lalu.

"Sejak lahir anak saya sudah divonis mengidap penyakit hydrocephalus. Saat itu melahirkan di Puskesmas Lubukbaja dokter juga menyarankan jangan memberitahu istri karena takut pendarahan," kata Habil.

Namun semakin lama kepala Ariski membesar, ia pun perlahan memberitahu kabar ini kepada istirinya bahwa anaknya mengidap penyakit hydrocephalus. Walaupun sempat syok, namun kini Ismi sudah bisa mengikhlaskan anak keduanya harus menderita penyakit langka tersebut. 

"Ketika mengandung tidak ada gejala apapun. Tapi tahu-tahu ketika lahir dalam kondisi seperti ini," ujarnya. 

Kini Habil harus berfikir ekstra untuk biaya pengobatan sang anak. Selain ia harus berhenti dari pekerjaanya lantaran harus menjaga sang buah hati dan istrinya yang juga baru melahirkan. 

"Kami dibantu Puskesmas Lubukbaja, semua biaya ditanggung puskesmas," tuturnya.

Editor: Dardani