Tak Deal Iklan, Video Tarian Stripstis Diviralkan

Pemilik Arion Pub & Cafe Tuding 5 Oknum Wartawan Sengaja Rusak Nama Baik Usahanya
Oleh : Irwan Hirzal
Kamis | 13-01-2022 | 19:54 WIB
striptis-Arion1.jpg
Screenshot video penari striptis di Arion Bar & Cafe Tanjunguncang, Batam. (Ist)

BATAMTODAY.COM, Batam - Arion Pub & Cafe menjadi perguncingan masyarakat Batam, setelah video penari striptis di bar itu terseber luas.

Sajian tarian striptis yang dinilai merusak moral itu, diperparah letak Arion Pub & Cafe di Komplek Ruko Tunas Regency, tak jauh dari Masjid Sultan Mahmud Riayat Syah, yang merupakan icon Kota Batam sebagai Dunia Bandar Madani.

Menyikapi hal ini, pemilik Arion Pub & Cafe, Suherman mengatakan, pihaknya tidak secara sengaja memberikan kesan negatif.

"Saat launching kemarin kami mendatangkan penari. Niat kami bukan dengan sengaja untuk membuat hiburan tarian itu untuk disuguhkan kepada tamu dan hanya untuk launching," dalih Suherman, Kamis (13/01/2022).

Menurut dia, hebohnya pemberitaan yang menyebutkan usahanya dituding menggelar tarian striptis berawal dari beberapa oknum wartawan yang mencoba membuat kesan tidak baik. Oknum wartawan yang berjumlah 5 media itu mengajak meredam terkait pemberitaan media untuk memasang iklan sebanyak 5 media serta menawarkan untuk mencabut isi berita.

"Mereka bilang kita akan bantu untuk mencopot isi berita asalkan ada pemasangan iklan sebesar Rp 2,5 juta untuk di 5 media mereka," ungkap Suherman.

Ia menuturkan, dengan permintaan yang mereka (oknum wartan) inginkan, dia merasa tidak mampu mengingat usaha yang dijalankan baru berjalan. "Diminta Rp 2.500.00 untuk 5 media, mana kami mampu. Dan saya menolak," tuturnya.

Dengan penolakan yang ditawarkan oleh oknum wartawan tersebut diduga menjadi alat untuk menyerang tempat usahanya. "Gara-gara saya tolak permintaan mereka akhirnya mereka diduga langsung menyerang dengan berita miring yang seakan akan kami gelar tarian striptis," tutup Suherman.

Editor: Gokli