Mayat Pria Ditemukan Terapung di Dekat Jembatan I Barelang
Oleh : Hendra
Sabtu | 24-08-2019 | 10:48 WIB
mayat-terapung-01.jpg
Mayat pria terapung di Perairan Jembatan I Barelang. (Foto: Hendra)

BATAMTODAY.COM, Batam - Sosok mayat pria yang belum diketahui identitasnya ditemukan terapung dalam posisi telungkup di area Perairan Jembatan I Tengku Fisabilillah Barelang, Batam.

Sejauh ini belum diketahui hal yang menyebabkan mayat tersebut terapung di sana, hanya saja terlihat terdapat seutas tali yang mengikat ditubuhnya.

Saat ini, Tim Identifikasi Polresta Barelang telah turun ke lokasi temuan mayat tersebut untuk melakukan evakuasi dan indentifikasi.

Kanit Reskrim Polsek Sagulung, Iptu Supardi membenarkan adanya penemuan mayat tersebut, dan menyatakan pihak kepolisian saat ini masih mengindetifikasinya. "Saat ini dari Tim Inafis juga telah turun ke sana, namun untuk kronologis resmi saya belum bisa sampaikan," ujarnya singkat, Sabtu (24/8/2019).

Editor: Gokli