40 Pejabat Eselon 4 Pemko Tanjungpinang Ikuti Diklatpim IV di Batam
Oleh : Roland Aritonang
Rabu | 19-06-2019 | 19:40 WIB
syahrul-diklatpim1.jpg
Wali Kota Syahrul buka Diklatpim Eselon IV Pemko Tanjungpinang. (Foto: Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Sebanyak 40 orang pejabat eselon IV Pemerintah Kota Tanjungpinang mengikuti Pendidikan dan Pelatihan Kepemimpinan (Diklatpim) Tingkat IV di Auditorium Bapelkes Batam, Selasa (18/6/2019).

Wali Kota Tanjungpinang, H. Syahrul, S.Pd dalam pengarahannya menyampaikan bahwa dalam era globalisasi seperti saat ini, upaya peningkatan kapasitas individu dan aparatur pemerintah sangat penting untuk ditumbuh kembangkan.Pendidikan dan pelatihan adalah sebagai salah satu cara membangun kapasitas sumber daya manusia dan aparatur.

"Namun masih banyak pihak yang mempertanyakan konstribusi pendidikan dan pelatihan terhadap peningkatan kualitas itu sendiri, dan pertanyaan tersebut wajar-wajar saja jika yang terjadi adalah seseorang yang telah mengikuti diklat namun kinerjanya tidak meningkat bahkan menurun," ujar Syahrul dalam rillis yang dikirim oleh Pemko Tanjungpinang.

Menurutnya, sekarang waktunya untuk membuktikan bahwa ada korelasi positif antara Diklat dengan peningkatan kinerja individu, aparatur dan kinerja instansi tempat bekerja. Kegiatan ini dalam rangka membentuk kompetensi kepemimpinan operasional pada pejabat struktural eselon IV dalam melaksanakan tugas dan fungsi kepemerintahan.

"Apabila demikian yang terjadi maka tidak akan ada lagi pertanyaan seperti yang saya sampaikan diawal tadi," tambah Syahrul.

Di akhir pengarahan, Syahrul juga berharap kepada seluruh peserta Diklat, agar dapat mengikuti kegiatan ini dengan sebaik-baiknya.

"Saya berharap agar seluruh peserta bisa lulus dengan nilai terbaik, dan perlu dipahami bahwa keberhasilan mengikuti pelatihan ini terletak dari pada disiplin seluruh peserta Diklat," singkatnya.

Kepala Seksi pelatihan teknis Devi Melyana Sari, menyampaikan dalam laporannya bahwa kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Kepemimpinan Tingkat IV ini dilaksanakan dari tanggal 17 Juni hingga 13 Oktober 2019, yang berjumlah 40 orang yang berasal dari instansi di lingkungan Pemerintah Kota Tanjungpinang. Pada pembelajaran ini, seluruh peserta akan diasramakan.

"Adapun beberapa agenda yang telah disiapkan, yaitu kegiatan penunjang jasmani/mental, seperti senam dan juga olahraga mandiri, kemudian shalat berjamaah dan kegiatan apel," katanya.

Adapun untuk Kegiatan on campus akan dilaksanakan di Balai Pelatihan Kesehatan Kemenkes RI, Jalan Marina City, Tanjung Uncang, Batu Aji, Batam. Sedangkan untuk kegiatan off campus akan dilaksanakan di instansi masing-masing peserta.

"Selama proses pengajaran, peserta akan mendapatkan variasi tugas individu maupun kelompok agar mendapatkan penilaian terhadap peserta yang meliputi perencanaan Inovasi dan manajemen perubahan," tambah Devi.

Diakhir acara juga dilakukan penandatanganan serah terima peserta dari WaliKota Tanjungpinang kepada Kepala Bapelkes Batam yang didampingi oleh Kepala BKPSDM Kota Tanjungpinang, Samsudi, S.Sos. MH.

Turut hadir dalam acara tersebut Plh. Ka. Bapelkes Batam, Kepala Seksi Pelatihan Teknis Bapelkes Batam, Pejabat Struktural Bapelkes Batam, Narasumber Diklat, Fasilitator Diklat, Widyaiswara Bapelkes Batam, Pengendali Pelatihan, Tamu Undangan, dan peserta Diklat.

Editor: Yudha