6 Orang Tewas Kecelakaan Selama Operasi Ketupat Seligi Kepri 2019
Oleh : Hadli
Kamis | 13-06-2019 | 18:28 WIB
lakalantas13.jpg
Ilustrasi kecelakaan lalu lintas. (Foto: Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Batam - Hasil analisa dan evaluasi sepanjang Operasi Ketupat Seligi 2019 yang diselenggarakan mulai 29 Juni sampai 10 Juni 2019, kejadian laka lantas terjadi sebanyak 9 kasus.

"Korban meninggal dunia 6 orang, luka berat 4 orang dan luka ringan 7 orang. Dibanding tahun 2018 kejadian laka lantas tetap 9 kasus, korban meninggal dunia 4 orang. Luka berat 3 dan luka ringan 10 orang," kata Wakapolda Kepri Brigjen Pol Yan Fitri saat memimpin apel koordinasi, Kamis (13/6/2019).

Sepanjang operasi, Polda Kepri melibatkan sebanyak 1.282 personel pengamanan, dengan jumlah 15 pos pengamanan, 32 pos pelayanan, 10 pos terpadu dan 3 pos bergerak.

"Kriminalitas menonjol yang terjadi selama operasi adalah sebanyak 5 kasus, yaitu curat 1 kasus, curas 2 kasus, penipuan 1 kasus dan penemuan mayat 1 kasus," ujarnya.

Wakapolda menambahkan, Kapolda Kepri menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam penyelenggaraan Operasi ketupat seligi tahun 2019.

"Untuk mewujudkan keamanan di wilayah Provinsi Kepri saya perintahkan kepada seluruh jajaran Polda Kepri agar bekerja sama dengan rekan-rekan TNI, Pemda, stakeholder terkait dan elemen masyarakat untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat Provinsi Kepri agar tetap aman dan kondusif serta memelihara kedaulatan dan keutuhan NKRI,"

"Kita menolak kerusuhan, kita menolak segala bentuk provokasi, kita tidak ingin terpecah belah oleh sekelompok orang yang tidak bertanggung jawab untuk mengambil keuntungan sesaat, kita cinta perdamaian," tutur Yan membacakan amanat Irjen Pol Andap Budhi Revianto.

Apel Konsolidasi Operasi Ketupat Seligi 2019 dan kesiapan dalam rangka pengamanan sidang perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) di Mapolda Kepri dipimpin bersama Gubernur Kepri, Nurdin Basirun,
Kasrem 033/WP, Kolonel Inf Jemmy Watuseke, Wadanlantamal IV Tanjungpinang Kolonel Laut Imam Teguh Santoso.

Hadir dalam kesempatan tersebut, Irwasda Polda Kepri, Pejabat Utama Polda kepri, Walikota Batam, Kapolresta Barelang, Pimpinan/Kepala Instansi terkait. Personil TNI - Polri. Personil Dit Pam BP Batam, Dishub, Satpol Pp, Senkom, damkar Kota Batam, Sar, Ksop, Jasaraharja, dan Imigrasi. Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Tokoh Pemuda.

Editor: Yudha