Event Bikers Sholeh, Aksi Bersih-bersih Masjid dan Buka Puasa Bersama Para Bikers Honda
Oleh : Irwan
Kamis | 16-05-2019 | 11:28 WIB
bikers_sholeh_buka_usa.jpg
Bikers Honda yang tergabung didalam One Heart Community Kepri menggelar event yang bertajuk Ramadhan, yakni Honda Bikers Sholeh Menginspirasi (Foto: Irwan)

BATAMTODAY.COM, Batam - Di bulan Suci Ramadhan yang penuh berkah ini sangat baik sekali kita berlomba-lomba didalam kebaikan, begitu juga dengan para Bikers Honda. PT Capella Dinamik Nusantara sebagai distributor utama sepeda motor Honda untuk wilayah Kepri sekaligus yang menaungi Bikers Honda yang tergabung didalam One Heart Community Kepri menggelar event yang bertajuk Ramadhan, yakni Honda Bikers Sholeh Menginspirasi yang diselenggarakan Minggu kemarin (12/5/2019).

Honda Bikers Sholeh yang diselenggarakan kedua kalinya ini diikuti oleh 12 club sepeda motor Honda yang dibawah naungan PT. Capella Dinamik Nusantara yaitu, Honda Streetfire Club Batam (HSCB), Beat Community (Be@Com), Verza Rider Community Indonesia (VRCI), Mega Pro Community (MPC), Bikers Tiger Batam (BTB), Vario Scooter Batam (VSB), Scoopy Batam Island (ScooBI), Honda Sonic Batam Community (HSBC), CBR Club Indonesia Chapter Batam (CCI Batam), Honda City Sport Team Chapter Batam (HCST Batam), hingga ke club yang usia paling muda, yakni Honda PCX Club Indonesia Batam Chapter (HPCI Batam).

Namun ada yang sedikit berbeda dievent kali ini karena di hadiri oleh calon keluarga baru dari One Heart Community Batam, yakni komunitas Honda CRF Batam.

Acara dimulai dengan berkumpul bersama di Kantor Capella yang kemudian peserta diberikan arahan tentang rangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan dalam event ini. Setelah berdoa, teman-teman dari One Heart Community melakukan touring dari Kantor Capella menuju ke Masjid Darussalam di Punggur yang menjadi sasaran kegiatan bakti sosial kali ini. Touring berlangsung sangat aman dan tertib.

Sesampainya di Masjid Darussalam, peserta kegiatan melakukan shalat ashar berjamaah yang kemudian dilanjutkan dengan aksi bersih-bersih masjid mulai dari dalam, teras, halaman, toilet, hingga tempat wudhu semua dibersihkan oleh para Bikers Honda.

Setelah itu acara dilanjutkan dengan penyerahan bantuan kepada masjid berupa peralatan ibadah serta uang THR untuk penjaga masjid. Selepas itu, One Heart Community melanjutkan perjalanan menuju Mall MB2 untuk ikut serta meramaikan Honda Ramadhan Fest 2019.

Di MB2, bikers langsung disuguhkan dengan beragam acara menarik, seperti band religi, lomba fashion show muslimah, Honda Riding Trainer dan Test Ride, serta Kultum sebelum berbuka puasa.

Di malam harinya setelah berbuka puasa bersama, Capella Honda memberikan kejutan ulang tahun untuk member One Heart Community yang berulang tahun dibulan Mei. Acara semakin seru dan kehangatan kekeluargaan makin terasa.

"Acara yang sangat berfaedah sekali untuk dibulan Suci ini. Senang rasanya dapat berlomba-lomba berbuat kebaikan bersama teman-teman Bikers dari club lainnya. Terima kasih kami ucapkan kepada pihak Capella Honda yang sudah menyelenggarakan acara seperti ini dengan tujuan memperkenalkan kepada masyarakat bahwa Bikers Honda ini bukan Bikers yang ugal-ugalan," ungkap Ferry dari club Verza Rider Club Indonesia Region Batam.

"Acara Bikers Sholeh ini merupakan wujud kecintaan kepada masyarakat dibulan suci Ramadhan yang bertujuan untuk menjaga silaturahmi antara Bikers Honda dibawah naungan Capella Honda dengan masyarakat agar dapat mengubah pandangan-pandangan negatif tentang Bikers," tutup Frilian selaku Pembina komunitas Honda wilayah Kepri.

Editor: Surya