Sebanyak 160 Bintara Dilantik

Kapolda Pimpin Upacara Penutupan Pendidikan Bintara Baru di SPN Tanjungbatu
Oleh : Hadli
Senin | 04-03-2019 | 12:52 WIB
pelantikan-bintara.jpg
perwakilan Bintara terlebih dahulu mengambil sumpah yang dipimpin langsung oleh Irjen Pol Andap. (Foto: Hadli).

BATAMTODAY.COM, Batam - Kapolda Kepri Irjen Pol Andap Budhi Revianto memimpim upacara penutupan pendidikan pembentukan Bintara Polri tahun 2018-2019 di SPN Tanjungbatu, Kabupaten Karimun, Senin (4/3/2019).

Kapolda menyampaikan, sesuai amanat Kapolri, upacara penutupan pendidikan pembentukan Bintara Polri dilakukan serentak di seluruh SPN yang ada di Indonesia.

"Untuk SPN Tanjungbatu, dari animo pendaftaran sebanyak 1800 peserta, terpilih remaja membanggakan ini sebanyak 160 orang," kata Kapolda selaku inspektur upacara.

Upacara yang digelar turut dihadiri Gubernur Kepri Nurdin Basirun, unsur FKPD Kepri, serta Para pejabat utama dan Kapolres/TA jajaran Polda Kepri serta orangtua dan keluarga 160 Bintara Polri Perbatasan di SPN Tanjungbatu.

Disampaikam Kapolda, seluruh Indonesia ada sebanyak 8.389 Bintara remaja yang hari ini dilantik menjadi polisi berpangkat Brigadir Dua (Bripda). Diantaranya 7.992 Polki (polisi laki-laki), dan 398 polwan (polisi wanita) yang telah menyelesaikan pendidikan pembentukan selama tujuh bulan.

"Pelantikan ini merupakan langkah awal sebagai anggota Polri. Kedepan masih banyak tantangan yang akan dihadapi dalam pengabdian bagi negara, dan pengayom bagi masyarakat. Terus tingkatkan prestasi dalam bertugas dan jangan melakukan tindakan yang mencedrai nama baik institusi Polri," ujarnya.

Tak lupa pula Kapolda menyampaikan agar tidak melupakan jerih payang orangtua dalam dukungan, dan doa agar anaknya menjadi anggota Polri saat ini.

"Ucapkan ribuan terimaksih kepada para orangtua, jangan kecewakan perjuangan mereka. Jadilah polisi yang santun dan bijak, serta pelindung masyarakat," tegasnya.

Upacara dilanjutkan dengan melantik 160 Bintara Polri Perbatasan di SPN Tanjungbatu Kepri. Sebelum pelantikan dilakukan, empat orang perwakilan Bintara terlebih dahulu mengambil sumpah yang dipimpin langsung oleh Irjen Pol Andap.

Editor: Chandra