Keinginan Pemkab Anambas Datangkan Presiden Resmikan Bandara Letung Terancam Kandas
Oleh : Fredy Silalahi
Senin | 06-03-2017 | 19:02 WIB
bandara-Letung.gif

Peletakan batu pertama pembangunan Bandara Letung (Foto: dok.batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Anambas - Keinginan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas mengundang Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) untuk meresmikan Bandara Letung, yang direncanakan digelar April mendatang, terancam kandas. Pasalnya, undangan untuk Presiden Jokowi, hingga saat ini belum sampai ke Sekretariat Kabinet.

Haris Munandar, perwakilan dari Sekretariat Kabinet mengakui, belum menerima surat ataupun undangan dari Pemkab Anambas terkait peresmian Bandar Udara Letung. Menurutnya, waktu yang tersisa tidak akan memungkinkan Presiden Jokowi ke Anambas.

"Semua agenda Pak Presiden ada pada kami. Surat ataupun undangan untuk beliau (Presiden Jokowi) diproses di Sekretariat Kabinet. ‎Jadi jadwal beliau ada di setiap kantor. Namun hingga saat keinginan Pemkab Anambas untuk mengundang beliau pada peresmian Bandara Letung sudah mepet," ujar Haris Munandar pada FGD, Senin (6/3/2017).

Dia menerangkan, bila berniat mengundang Pak Presiden, ‎undangan ataupun surat, harus masuk ke Sekretariat Kabinet tiga atau empat bulan sebelum kegiatan berlangsung.

"Seharusnya dari akhir 2016 kemarin sudah bisa mengirim undangan ataupun surat. Tetapi saat ini jadwal Pak Presiden sudah padat. Dan tidak memungkinkan menghadiri acara peresmian Bandara Letung. Atau mungkin, beliau berinisiatif membatalkan tugas yang sudah terjadwal, itu kembali ke beliau," tegasnya.

Dia menjelaskan, semua agenda Presiden yang terjadwal sudah dilakukan melalui rapat terbatas. Menurutnya, jadwal Presiden tersebut tidak mungkin dibatalkan.

"Semua kan ada prosedurnya, jadi surat dan undangan yang masuk dikumpulkan dulu, lalu dievaluasi oleh kabinet," tegasnya lagi.

Sementara, Kasatpel Bandara Letung, Ariadi mengatakan, pihaknya tetap berambisi mendatangkan Presiden Republik Indonesia dan Menteri Perhubungan.

"Dirjen‎ Perhubungan Udara sudah kami datangkan, media nasional juga sudah kami datangkan, namun kami masih menargetkan Pak Jokowi dan Kemenhub mendarat di Bandara Letung," tegasnya.

Sebelumnya, Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas, Abdul Haris optimis peresmian Bandara Letung dihadiri oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo.‎ "Insya Allah, sesuai koordinasi kami dengan Pemerintah Pusat, beliau akan turun ke Anambas meresmikan Bandara Letung," ujarnya belum lama ini.

Editor: Udin