Website SSCASN Sering Bermasalah, Pemkab Anambas Perpanjang Masa Pendaftaran CPNS
Oleh : Alfredy Silalahi
Senin | 25-11-2019 | 10:16 WIB
cpns-2019-18.jpg
CPNS tahun 2019.

BATAMTODAY.COM, Anambas - Pemerintah Kepulauan Anambas perpanjang masa pendaftaran hingga Senin (25/11/2019) dan penyampaian berkas hingga Senin (2/12/2019). Ini dilakukan atas keluhan sejumlah pelamar, akibat seringnya website sscasn mengalami trouble.

"Kita putuskan, masa perpanjangan pendaftaran online hingga 25 November, sedangkan pengantaran berkas hingga 2 Desember. Kalau sebelumnya, hari terakhir pendaftaran daring ditetapkan 24 November dan pengantaran berkas 29 November," kata Linda Maryati, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kepulauan Anambas, Senin (25/11/2019).

Linda mengakui, jumlah pelamar di Kepulauan Anambas kali ini mengalami lonjakan dibandingkan tahun 2018. Padahal, jumlah formasi yang dibuka hanya 189 yang terdiri dari 50 tenaga pendidik, 58 tenaga kesehatan dan 81 tenaga teknis.

"Sesuai data yang kita peroleh hari ini, sudah 1991 orang yang mendaftar pada website sscasn untuk Anambas. Ini mengalami kenaikan dibandingkan penerimaan CPNS 2018 lalu, dimana pada saat itu hanya sekitar 1300 lebih dengan kuota 296," ujarnya.

Linda menguraikan, jumlah pelamar yang tertinggi yaitu berada pada penerimaan Satpol PP, pengadaan barang dan jasa, guru bahasa Indonesia, guru matematika, guru agama islam, dan analis kepegawaian. "Itu merupakan formasi yang paling diminati saat ini," jelasnya.

Linda menyinggung kembali, setelah pendaftaran ditutup, panitia seleksi akan melakukan verifikasi administrasi. Dan pengumuman hasil seleksi administrasi akan dilaksanakan 16 Desember 2019.

"Untuk pelaksanaan SKD dijadwalkan pada Februari 2020, SKB dijadwalkan pada Maret 2020," ucapnya.

Editor: Yudha