Ternyata Rencana Rotasi Jabatan di Pemko Tanjungpinang Belum Dibahas
Oleh : Habibie Khasim
Senin | 16-10-2017 | 19:14 WIB
Mutasijabatan.gif
Ilustrasi mutasi jabatan (Sumber foto: Bontang Post)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Rencana Wali Kota Tanjungpinang, Lis Darmansyah, untuk melakukan rotasi jabatan, khususnya untuk 8 jabatan eselon III yang kosong belum mendapatkan titik terang. Hingga Senin (16/10/2017, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tanjungpinang, Riono, mengaku belum membahas bersama Lis.

Menurut Riono, Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat) sudah melakukan proses yang diminta oleh Kementerian Dalam Negeri selaku pemberi izin rencana rotasi tersebut. Namun pembahasan hasil bersama kepala daerah yang masih terulur.

"Pak Wali Kota sebenarnya sudah menanyakan. Tapi saya beberapa minggu ini kurang sehat jadi terpaksa diundur," tutur Riono saat diwawancarai, Senin (16/10/2017).

Sebelumnya, Wali Kota Tanjungpinang, Lis Darmansyah, juga mengungkapkan hal serupa. Berkas berupa daftar nama dan jabatan yang akan diisi, belum kunjung sampai ke mejanya. Padahal, menurut Lis, semua proses telah dilakukan, namun hingga kini berkas tersebut belum dibahas lebih lanjut.

"Semua proses sudah dilakukan, permintaan Mendagri dimana by name by job itu juga sudah, hanya perlu pembahasan final, ini yang saya tunggu," kata Lis belum lama ini.

Restu Mendagri, menjadi persyaratan vital yang harus dikantongi Pemko Tanjungpinang, sebelum melangsungkan pelantikan. Dikarenakan pasangan Lis-Syahrul telah melewati batas waktu dari tenggat akhir pada 12 Agustus lalu. Tanpa itu, Lis dan Syahrul terancam didiskualifikasi jika tetap melakukan pelantikan.

Editor: Udin