Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Ramah Lingkungan, 4 Bintang Hollywood Ini Bangga Pakai Baju Daur Ulang
Oleh : Redaksi
Senin | 25-09-2017 | 12:38 WIB
Emma-watson1.gif Honda-Batam
Emma Watson. (Hello Magazine)

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Kehidupan selebriti seringkali terlihat mewah. Tapi segala yang serba gemerlap itu tak membuat beberapa pesohor memilih pakaian yang selalu baru. Tilik gaya selebriti yang justru bangga menggunakan busana daur ulang karena ramah lingkungan.

Dengan bantuan para selebriti, semakin banyak orang dan perancang busana sadar untuk menggunakan pakaian yang ramah lingkungan, namun tetap bergaya. Berikut ini para selebriti yang mempromosikan sekaligus memakai pakaian ramah lingkungan:

1. Emma Watson
Sebagai Duta Besar untuk Perempuan di PBB, Emma Watson berada di peringkat paling atas untuk selebriti yang terus mendorong Industri mode agar lebih etis. Emma Watson membuktikannya melalui menggunakan pakaian dengan unsur ramah lingkungan saat berjalan di karpet merah.

Pada Met Gala 2016 misalnya, Emma Watson mengenakan gaun Calvin Klein yang terbuat dari botol plastik daur ulang. Emma juga menghadiri Premier Film Beauty and the Beast di Inggris dengan menggunakan gaun rancangan Emilia Wickstead yang terbuat dari bahan daur ulang.

Tak hanya memakai busana ramah lingkungan, Emma Watson membuat profil instagram bernama The Press Tour untuk mempromosikan busana yang ramah lingkungan yang ia gunakan dengan penjelasan detil di setiap fotonya.

2. Anne Hathaway
Terinspirasi dari tindakan Emma Watson yang hanya menggunakan busana ramah lingkungan di karpet merah, Anne Hathway dengan bantuan penata busananya, Penny Lovell, juga berkomitmen untuk menggunakan pakaian ramah lingkungan. Dalam promosi filmnya yang berjudul Colossal, Anne Hathaway mengenakan gaun yang terbuat dari bahan daur ulang.

"Saya dan Anne Hathaway terkesan dengan apa yang dilakukan Emma Watson," kata Lovell. Pakaian ramah lingkungan yang pertama digunakan oleh Anne Hathaway adalah gaun sifon berwarna hitam seharga USD 20 atau sekitar Rp 266 ribu yang dibeli di pasar loak Rose Bowl di Los Angeles, Amerika.

3. Gwyneth Paltrow
Aktris Film Iron Man yang sekarang juga dikenal sebagai patron soal gaya hidup, Gwyneth Paltrow bermitra dengan perusahaan tekstil yang ramah lingkungan. Kain yang dihasilnya dibuat dari bahan organik dan sutra yang dicelup dan dicetak dengan pewarna seminimal mungkin agar tak mencemari lingkungan. Pakaian buatan perusahaan Gwyneth Paltrow juga mewujudkan prinsipnya dengan cara menanam satu pohon di Hutan Nasional Tahoe, Amerika, untuk satu produk yang terjual.

4. Olivia Wilde
Aktris Hollywood Olivia Wilde telah mendorong mode yang ramah lingkungan sejak 2015. Dia bekerja sama dengan H&M dengan koleksi dari bahan daur ulang dan pakaian berbahan sutera yang sistem pembayarannya diterapkan secara adil bagi setiap rantai produksinya.

Sumber: Tempo.co
Editor: Yudha