Belanja Sembako Murah Disperdagin, Hemat Hingga Rp 70 Ribu
Oleh : Habibi
Rabu | 07-06-2017 | 14:50 WIB
paket-sembako-murah-tpi1.gif
Warga usai belanja paket sembako murah di Kantor Camat Tanjungpinang Barat, Rabu (7/6/2017). (Foto: Habibi)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Wali Kota Tanjungpinang, Lis Darmansyah secara resmi telah membuka kegiatan Sembako murah di Kantor Camat Tanjungpinang Barat, Rabu (7/6/2017). Mulai hari ini, masyarakat dapat mendatangi kantor camat masing-masing untuk membeli sembako murah yang ditaja oleh Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperdagin) Tanjungpinang.

Belanja sembako murah tersebut, dipastikan masyarakat telah menghemat sekitar Rp 70 ribu per paketnya.

"Karena hasil survei harga yang kita lakukan untuk barang-barang yang kita jual ini kalau ditotalkan sekitar Rp 191 ribu per paket. Sementara kita jual hanya Rp 121 ribu per paket," tutur Kepala Disperdagin Tanjungpinang, Juramadi Esram saat diwawancarai di Kantor Camat Tanjungpinang Barat.

Kemudian kata Juramadi, selain di 4 kantor camat yang ada di Tanjungpinang, masyarakat juga dapat mendatangi kantor lurah yang telah ditunjuk serta kantor Disperdagin yang terletak di Jalan Basuki Rahmat (Samping unit usaha milik SMKN 1 Tanjungpinang).

"Jadi total lokasi bazar yang kita buka itu ada sebelas, 4 di masing-masing kecamatan, untuk kecamatan Bukit Bestari, karena jauh, itu dibuka di kantor lurah Tanjung Unggat. Kemudian di kantor lurah Kampung Baru, kantor lurah Tanjungpinang Timur, kantor lurah Penyengat, kantor lurah Pinang Kencana dan kantor lurah Batu 9," terang Juramadi.

Pemerintah Kota Tanjungpinang menyediakan 7 ribu paket sembako. Kegiatan pasar murah ini berlangsung sejak 7 Juni hingga 14 Juni 2017. Satu paket terdiri dari 2 kg gula pasir, 2 kaleng susu kental manis, 2 kg tepung terigu, 30 butir telur ayam, 2 botol sirup, dan 2 liter minyak goreng.

"Ini upaya Pemko Tanjungpinang membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok yang diperlukan. Pak wali sangat pusing sekali memikirkan masyarakat jelang mau lebaran ini. Makanya dengan 1 paket yang terbatas ini, kita terapkan dengan kupon, agar pedagang tidak menyusup. Selain itu, harganya dibuat murah dan setia KK (kartu keluarga) hanya dapat jatah satu paket saja," terang Juramadi.

Walikota Tanjungpinang, Lis Darmansyah dalam sambutannya mengatakan, kegiatan pasar murah tersebut diperuntukkan bagi masyarakat, bukan pedagang. Maka dari itu, pedagang diharamkan memakan atau membeli paket sembako tersebut.

Lis Darmansyah menambahkan, program ini sifatnya berkelanjutan, dan adanya pasar murah ini, agar dapat membantu masyarakat membeli kebutuhan sehari-hari nya, yang mana dengan kondisi harga pasar yang mahal saat ini.

"Kan saat ini kebutuhan pokok masyarakat sudah nampak kenaikan harga belinya, makanya Pemko Tanjungpinang berupaya membantu meringankan beban masyarakat terhadap lonjakan harga sembako di pasaran," tuturnya.

Editor: Yudha