Pergantian Malam Tahun Baru di Tanjungpinang Difokuskan di Gedung Gong-Gong dan Rimbajaya
Oleh : Charles Sitompul
Sabtu | 31-12-2016 | 13:26 WIB
Kapolres-Tanjungpinang.jpg

Kapolres Tanjungpinang, AKBP Joko Bintoro (Foto: dok.batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Kemeriahan pergantiaan Tahun Baru di Kota Tanjungpinang, akan difokuskan di Gedung Gong-gong tepi laut dan Pasar Malam Rimba Jaya Tanjungpinang, Sabtu (31/2016) malam. 

Kapolres Tanjungpinang, AKBP Joko Bintoro, mengatakan pelaksanaan pengamanan pergantiaan Tahun Baru, dilaksanakan dengan pengamanan lokasi dengan menyebar sejumlah anggota, dan rekayasa jalur lalu Lintas dari dan menuju ke dua titik lokasi keramiaan pergantiaan malam tahun baru.

"Selain melaksanakan pengamanan Gereja, serta tempat keramian lainnya, pengamanan di dua lokasi titik keramaian menyambut pergantian malam Tahun Baru, juga akan diturunkan sejumlah personil," ujarnya pada BATAMTODAY.COM di Tanjungpinang.

Selain pengamanan langsung di sejumlah lokasi ‎keramaian, tambah Joko, pihaknya juga melakukan pengamanan secara mobile, dengan patroli Sinar Biru serta patroli motor oleh anggota Shabara.

Sedangkan mengenai pengaturan arus lalu lintas, juga dilakukan rekayasa jalan, dan penutupan akses masuk jalan menuju Gedung Gong-gong di tepi laut, serta penjagaan di simpang jalan masuk Rimbajaya Km II.

Selain menurunkan ratusan personil Polisi, pengamanan menyambut malam pergantian Tahun Baru di Tanjungpinang juga dibantu Dinas Perhubungan, Satpol-PP dan unsur TNI.

"Kami juga mengimbau masyarakat yang menyambut pergantian Tahun Baru, mengikuti arahan petugas di lapangan. Serta dapat lebih berhati-hati dalam mengemudi, serta memarkirkan kendaraanya di keramian, untuk menghindari tindakan kejahatan," ujarnya.

Editor: Udin