Jenazah Korban Pompong Naas Dipulangkan ke Keluarga Masing-masing
Oleh : Roland Hasudungan Aritonang
Senin | 22-08-2016 | 13:50 WIB
jenazah-korban-pompong.jpg

Korban Wawan Kurniawan Honorer DKP Pemko Tanjungpinang saat jenazahnya dimasukan ke dalam Mobil Jenazah untuk dipulangkan ke kediamannya.(Foto: Roland Hasudungan Aritonang)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Wawan Kuniawan, honorer DKP Pemko Tanjungpinang yang menjadi salah satu korban pompong naas, yang tenggelam di perairan Penyengat pada Minggu (21/8/2016) sekira pukul 09.10 Wib, dipulangkan ke keluarganya di Jalan Balai Kute, Penyengat, Senin (22/8/2016).

Sementara untuk ketiga jenazah lainya seperti Gopang (40), Muslih Hudin (29)‎ dan Anggun Trisna Wati, masih berada di kamar Jenazah RSUP, untuk menunggu pemulangan ke rumah duka, sembari menunggu proses administrasi dari pihak keluarga maupun rumah sakit.

"Ini lagi persiapan mau dipulangkan," ujar salah petugas RSUP di kamar jenazah.

Dari pantauan di ruang jenazah, untuk korban Anggun Trisna akan diberangkatkan dan dipulangkan ke kampung halamannya dengan pesawat melalui Batam. Sedangkan untuk Gopang juga diperkirakan akan dipulangkan ke KM 18 Kijang, Bintan, dan yang terakhir korban Muslih, dipulangkan ke Jalan Pramuka Tanjungpinang untuk dikebumikan.

Korban Anggun Trisna Wati, Pegawai Bank BTN saat dimasukkan ke dalam peti untuk dipulangkan ke Palembang (Foto: Roland Hasudungan Aritonang)

Telihat, begitu sibuknya seluruh jajaran Polres Tanjungpinang maupun Bidodokkes Polda Kepri untuk melakukan persiapan pemulangan Jenazah. Seluruh proses pemulangan Jenazah terlihat di Kawal oleh pihak kepolisian.

Di ruang jenazah, juga terlihat jenazah korban Anggun Trinawati yang sudah dimasukkan di dalam peti, untuk siap-siap menunggu dipulangkan.

Editor: Udin